bakabar.com, JAKARTA - Polsek Cengkareng meringkus Warga Negara Asing (WNA) asal Pakistan. Sebabnya, meminta paksa sumbangan kepada warga di wilayah Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat.
Kapolsek Cengkareng Kompol Hasoloan Situmorang menjelaskan aksi pelaku berinisial DR itu mengunakan foto anak-anak pakistan. Aksi tipu-tipu itu guna memancing perhatian warga. Berharap nelangsa.
"Bersangkutan diamankan pada saat mendatangi rumah warga dengan tujuan meminta sumbangan dengan menunjukkan foto-foto anak-anak Pakistan," ujar Hasoloan dalam keterangannya, Jumat (8/12).
Baca Juga: Pengemis Ditemukan Tewas di Kursi Taman Bogor
Hasoloan menambahkan pelaku memakai modus lainnya. Salah satunya sebagai musafir. Tak punya tinggal tetap. Selain, DR tak lancar berbahasa Indonesia.
Pelaku diketahui telah berhasil mengumpulkan sejumlah uang dari hasil minta-minta.
"Ada uang (disita) berkisar ratusan ribu rupiah. Personel Polsek Cengkareng mendatangi lokasi, lalu membawa WNA tersebut ke Mapolsek Cengkareng," ujar Hasiholan.
Baca Juga: Penyelundupan Kokain di Soekarno-Hatta: Dikendalikan WNA Rusia
Pihaknya telah menyerahkan DR ke Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Bandara Soekarno-Hatta. Guna ditangani lebih lanjut dengan proses Deportasi.