bakabar.com, JAKARTA - Menko Polhukam Mahfud MD, mengenang pertemuan terakhirnya dengan Mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli.
“Pertemuan terakhir saya bergurau dengan beliau itu pada saat hari ulang tahun pak Luhut. Sama-sama hadir di situ, saya bersalaman berpelukan saling bercerita gitu, bergurau-gurau,” kata Mahfud di rumah duka yang berlokasi di Jalan Bangka IX, Jakarta Selatan, Rabu (3/1).
“Beliau masih tampak segar waktu itu waktu hari ulang tahun pak Luhut kalau nggak salah di bulan September ya. Sesudah itu saya nggak ketemu,” sambungnya.
Baca Juga: JK Kenang Sosok Rizal Ramli: Dia Tetap Sahabat
Lanjutnya, calon wakil presiden dari nomor urut 3 ini, juga mengenang semasa hidupnya Rizal Ramli sering melakukan perjalanan bersamanya dan bertukar ide untuk negara dan masyarakat.
“Kami sering berpergian baik ke luar negeri maupun di dalam negeri berkeliling menyebarluaskan ide, pada pokok-pokok ide yang besar saya dengan mas Rizal Ramli selalu sama untuk negara dan masyarakat,” jelasnya.
"Pejuang bagi masyarakat, pak Rizal Ramli telah mendahului kita, kita harus merelakannya dan tentu kita semua merasa kehilangan. Pak Rizal itu sahabat lama saya,”tandasnya.
Sebelumnya, Rizal Ramli mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, Selasa (2/1).
Baca Juga: Kenang Sandiaga Uno untuk Rizal Ramli
Ia punya catatan mentereng dalam perjalanannya. Pernah menjabat sebagai Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) periode 2000-2001. Di tahun yang sama ia juga menjabat Menko Ekonomi, Keuangan dan Industri.
Pantauan bakabar.com di lokasi. Sejumlah tokoh politik menyempatkan diri melayat ke rumah duka.
Puluhan karangan bunga tersusun rapi di samping jalan hingga pelataran rumah. Termasuk dari Presiden Joko Widodo dan wakilnya; Ma'ruf Amin.