Sport

Liga 3 Nasional: Persemar Martapura Comeback, Batulicin Putra Raih Kemenangan Perdana

apahabar.com, CIAMIS – Kemenangan dibukukan dua wakil Kalimantan Selatan di matchday kedua Liga 3 Nasional putaran…

Featured-Image
Papan skor Stadion Galuh Ciamis yang menunjukkan skor akhir pertandingan Batulicin Putra 69 atas Persipal Palu. Foto: Batulicin Putra 69

bakabar.com, CIAMIS – Kemenangan dibukukan dua wakil Kalimantan Selatan di matchday kedua Liga 3 Nasional putaran 64 besar, Rabu (9/2) siang.

Batulicin Putra 69 yang menghadapi Persipal Palu di Stadion Galuh Ciamis, berhasil memetik kemenangan 1-0.

Satu-satunya gol anak asuh Andi Abu Nawas tersebut tercipta di menit 35 dalam skema serangan balik. Berawal dari umpan di kanan, Hervan lolos ke kotak penalti untuk mencetak gol.

Sebelum gol tersebut, Batulicin Putra sempat mendapatkan tekanan hebat dari Persipal Palu di menit-menit awal.

Bahkan Batulicin Putra dihukum penalti di menit 4, seusai pelanggaran yang dilakukan Dimas Fauzi Anjasmara.

Beruntung untuk Batulicin Putra, karena eksekusi penalti yang diambil Dedi Riadi dan mengarah ke kanan gawang, berhasil diblok kiper Rafli Fathur Rohman.

Keunggulan tersebut berhasil dipertahankan hingga pertandingan berakhir. Tripoin perdana ini sekaligus menjaga kans lolos Batulicin ke babak 32 besar.

Sementara di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Persemar Martapura juga meraih kemenangan lewat comeback dramatis melawan Alesha FC.

Persemar sedianya mencetak gol lebih di menit 11. Namun Alesha bisa bangkit dan memimpin dengan skor 2-1 sebelum turun minum.

Gol Sulkifli di menit 21 menyamakan kedudukan, sebelum Muhammad Fahmikhul Haidi membawa Alesha memimpin di menit 25.

Memasuki babak kedua, kekalahan pun membayang di pelupuk mata Persemar. Penyebabnya anak asuh Ronnivon de Carvalho ini masih tertinggal 1-2 hingga menit 90.

Lantas keajaiban muncul di injury time babak kedua. Persemar berhasil menyamakan kedudukan di menit 90+3, setelah Ahmad Riqzan Ghulam membuat gol bunuh diri.

Hanya berselang semenit, Ahmad Pitroni membuat seisi bench Persemar Martapura berjingkrak kegirangan, karena mampu mencetak gol kemenangan.

Kemenangan tersebut membawa Persemar ke peringkat ketiga klasemen sementara grup I. Sedangkan Alesha FC menghuni juru kunci tanpa satu pun poin.

Agar mampu melangkah ke babak 32 besar, Persemar harus mengalahkan tuan rumah Gresik United yang telah meraih 3 poin.



Komentar
Banner
Banner