Sport

Hasil Drawing Liga 3 Nasional, Tengok Posisi Tiga Wakil Kalsel

Rampung sudah pengundian babak 80 besar Liga 3 Nasional musim 2023/2024. Hasilnya tiga klub Kalimantan Selatan tidak berada dalam satu grup.

Featured-Image
Bersama Persetala Tanah Laut, PS Kabupaten Tapin dan Talenta Banua menjadi wakil Kalsel di babak 80 besar Liga 3 Nasional musim 2023-2024. Foto: PS Kabupaten Tapin Official

bakabar.com, BANJARMASIN - Rampung sudah pengundian babak 80 besar Liga 3 Nasional musim 2023/2024. Hasilnya tiga klub Kalimantan Selatan tidak berada dalam satu grup.

Pengundian dilakukan mulai pukul 17.00 Wita dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube PSSI, Selasa (26/3)

Adapun mekanisme drawing dilakukan secara bebas dan hanya tuan rumah yang mendapatkan seeded. Namun setiap peserta dibagi menjadi lima zona berdasarkan letak geografis.

Dari setiap grup berisi masing-masing 1 klub dari zona 1, zona 2, zona 3, zona 4, dan zona 5.

Hasilnya PS Kabupaten Tapin yang menjadi juara Liga 3 zona Kalsel 2023/2024, terundi di grup B bersama Tornado FC Pekanbaru, Persipasi Kota Bekasi, PS Mataram dan Morotai United FC.

Sementara Persetala Tanah Laut yang menjuarai Liga 3 zona Kalsel 2022/2023, ditempatkan di grup N bersama Persimuba Musi Banyuasin, PS Belitung Timur, Persekabpas Pasuruan dan Mangiwang FC Makassar.

Adapun Talenta Banua Martapura yang berstatus runner up Liga 3 Kalsel 2023/2024 tergabung bersama PSPP Padang Panjang, Kalbar United, NZR Sumbersari dan UHO MZF Kendari di grup P.

Sebelumnya PSSI telah mengumumkan tuan rumah, Senin (25/3). 16 kota terpilih yang semuanya berlokasi di Jawa.

Dasar penetapan tersebut adalah surat pengajuan tuan rumah dari klub peserta.

Kemudian hasil verifikasi yang dilakukan Departemen Kompetisi PSSI, serta mempertimbangkan aspek geografis dan kemudahan mobilisasi antar kota.

Klub tuan rumah grup B yang dihuni Tapin adalah Persipasi Kota Bekasi. Semua pertandingan akan dilangsungkan di Stadion Mini Cibinong dan Lapangan Luar Pakansari.

Sementara klub tuan rumah grup N yang ditempati Persetatala adalah Persekabpas Pasuruan. Pertandingan digelar di Stadion Raden Soedarsono dan Stadion Untung Suropati.

Sedangkan tuan rumah grup P yang diisi Talenta Banua adalah NZR Sumbersari. Pertandingan dipusatkan di Stadion Gajayana Malang dan Stadion Dirgantara AR Saleh Malang.

Adapun babak 80 besar dijadwalkan berlangsung 29 April hingga 8 Mei 2024. 80 klub ini terdiri dari 23 klub kompetisi wilayah musim 2022/2023, ditambah 57 klub kompetisi wilayah musim 2023/2024.

Format yang digunakan home tournament setengah kompetisi. Semua kontestan dibagi menjadi 16 grup yang masing-masing terdiri dari 5 klub. Selanjutnya hanya juara dan runner up yang lolos ke babak 32 besar.

Sementara babak 32 besar dijadwalkan 11 hingga 16 Mei 2024, dilanjutkan babak 16 besar yang berlangsung 19 sampai 24 Mei 2024.

Dilanjutkan babak 8 besar mulai 27 Mei hingga 1 Juni 2024. Sedangkan semifinal digelar 4 Juni 2024, dan final berlangsung 7 Juni 2024.

Berikut daftar lengkap pembagian grup babak 80 besar Liga 3 Nasional. Tanda bintang merupakan klub tuan rumah:

Grup A
MBS United Batam
Persikota Tangerang*
Persab Brebes
Kartanegara Mesra FC
Persidago Gorontalo

Grup B
Tornado FC Pekanbaru
Persipasi Kota Bekasi*
PS Kabupaten Tapin
PS Mataram
Morotai United FC

Grup C
PS Siak
Persika 1951*
Cimahi Putra
Singaraja Zona Fair Play
PS Boalemo

Grup D
PS PTPN III
Persikas Subang*
Persibangga Purbalingga
Caladium FC Balikpapan
Maluku FC

Grup E
PS Palembang
Harnas 31 Grup
Dejan FC Depok*
Perse Ende
PS Pelauw Putra

Grup F
PSAB Aceh Besar
Persikasi Kabupaten Bekasi
Persigar Garut*
Pasuruan United
Persipani Paniai

Grup G
Labura Hebat FC
Persitara Jakarta Utara
PSGC Ciamis*
Perseden Denpasar
Persim Maros

Grup H
PSBS Langsa
Asiop FC
Persip Pekalongan*
PSN Ngada
Waanal Brothers FC

Grup I
757 Kepri Jaya
Persipu FC
Persiku Kudus*
PS Polmas
Persipakl Palu Junior

Grup J
Persidi Idi
Persipo Purwakarta
PSDB Demak*
Universitas Surakarta FC
Persegaf Arfak

Grup K
Persebri Batanghari
Persikat Ketapang
Persiba Bantul*
PSM Madiun
Bandar Sulteng FC

Grup L
Josal FC Piaman
Serpong City FC
PS HW UMY*
Putra Angkasa Kapal FC
Persmin Minahasa

Grup M
Tri Brata Rafflesia
Persic Kota Cilegon
PSIW Wonosobo
Persibo Bojonegoro*
QDR Makassar FC

Grup N
Persimuba Musi Banyuasin
PS Belitung Timur
Persetala Tanah Laut
Persekabpas Pasuruan*
Mangiwang FC Makassar

Grup O
PS Peureulak Raya
Adhyaksa Farmel FC
PSIK Klateng
Persedikab Kediri*
Persibone Bone

Grup P
PSPP Padang Panjang
Kalbar United
Talenta Banua Martapura
NZR Sumbersari*
UHO MZF Kendari

Editor


Komentar
Banner
Banner