DPRD Balangan

Legislator Rusdin Barhiwan Berikan Dukungan ke Atlet Popda Balangan

Pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2024 direncanakan akan digelar pada Mei mendatang di Kabupaten HSS.

Featured-Image
Rusdin Barhiwan kunjungi tim Popda cabang olahraga pencak silat Balangan. Foto-bakabar.com/hendry.

bakabar.com, PARINGIN - Pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2024 direncanakan akan digelar pada Mei mendatang di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

Guna mempersiapkan diri, tim Popda cabang olahraga pencak silat Balangan kini tengah menggelar pemusatan latihan atau training center (TC).

“Tahun 2022 kita membawa pulang satu emas, satu perak dan dua perunggu. Target kita bagaimana meningkatkan, dan kita akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih medali,” ujar Kepala Pelatih Pencak Silat tim Popda Balangan, Rusdin Barhiwan, Senin (11/3/2024).

Anggota DPRD Balangan ini pula mengatakan saat mengunjungi tempat pemusatan latihan, keinginan adalah meningkatan prestasi dalam ajang Popda.

Rusdin Barhiwan berharap, agar pencak silat menjadi salah satu cabor unggulan yang memberikan kontribusi medali terbaik.

“Kita akan dukung semaksimal mungkin, semoga para atlet termotivasi dan bisa memberikan hasil yang terbaik di Popda Kalsel,” harapnya.

Sekadar untuk diketahui, cabor yang akan dipertandingkan pada Popda 2024 di HSS, yakni bola basket (lapangan basket Amandit Utama), bola voli (Lapangan Voli Indoor, Stadion Ganda).

Bulutangkis (Gedung Olahraga Seni), sepakbola (Stadion 2 Desember), sepak takraw (Gedung Sepak Takraw Bamban), tenis lapangan (Lapangan Tenis Tumpang Talu), tinju (Lapangan Tenis Antaludin), pencak silat (Gedung Bela Diri, Stadion Ganda).

Baca Juga: Ketua DPRD Apresiasi Pemkab Balangan Raih Penghargaan Response Rate LKPj 2023

Editor


Komentar
Banner
Banner