Legenda Sepak Bola

Legenda Sepak Bola John Terry dan Alessandro Nesta Keliling Sarinah

Menteri BUMN, Erick Thohir mengajak dua legenda sepak bola dunia, John Terry dan Alessandro Nesta berkeliling mal Sarinah untuk melihat-lihat kerajinan lokal

Featured-Image
Erick Tohir ajak John Terry dan Alessandro Nesta berkeliling mal Sarinah (Foto: Instagram/ @erickthohir)

bakabar.com, JAKARTA – Berkunjung ke Indonesia dalam rangka Fun Football, John Terry dan Alessandro Nesta diajak Menteri BUMN, Erick Thohir berkeliling ke pusat perbelanjaan Sarinah di Jakarta, Jumat (11/11).

Menteri BUMN, Erick Thohir dalam postingan akun Instagram pribadinya mengajak dua legenda sepak bola dunia, John Terry dan Alessandro Nesta jalan-jalan ke Mall Sarinah di Jakarta.

“Keliling Sarinah bareng @johnterry.26 & @nesta. Welcome to Sarinah! The window to see the beauty of Indonesia,” tulis Erick Thohir di akun Instagramnya.

Berdasarkan siaran langsung yang diunggah di akun pribadi Menteri BUMN itu, kedua legenda sepak bola dunia tersebut tampak senang berjalan-jalan di sekitaran Sarinah.

Baca Juga: Legenda Jerman Nasihati Tim Nasional Qatar jelang Piala Dunia 2022

Dalam kesempatan tersebut, Erick Thohir juga memperkenalkan beberapa barang-barang hasil kerajinan Indonesia yang dijual di sana kepada Terry dan Nesta.

Mantan Presiden Klub Inter Milan itu juga memperkenalkan pakaian batik tradisional Indonesia kepada Terry dan Nesta. Keduanya juga tampak memiliki ketertarikan dan rasa penasaran yang terpancar dari raut wajah kedua pesepak bola tersebut.

Tidak hanya itu, Erick pun sempat bertanya ke Jhon Terry tentang barang kerajinan yang mana yang akan diberikan kepada istri legenda Chelsea tersebut.

“Yang mana yang kamu suka untuk diberikan kepada istrimu?” tanya Erick ke John Terry.

Kemudian Menteri BUMN itu, juga mengajak Terry dan Nesta untuk melihat beberapa sepatu yang merupakan produk asli dari Indonesia.

Ia juga menjelaskan, produk sepatu tersebut sebelumnya hanya membuka outlet di Singapura dan Jepang.

“Sebelumnya outlet sepatu ini hanya ada di Singapura dan Jepang. Kini kami meminta untuk membuka di sini,” kata Erick.

Adapun kunjungan dua legenda sepak bola dunia tersebut ke tanah air untuk menjalani laga persahabatan yang bertajuk Mansion Sport Star Football Challenge 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga esok hari, Sabtu (12/11).

Acara tersebut digelar sebagai rangka dalam menyambut gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar yang akan dimulai dalam beberapa hari kedepan.

Dalam Fun Football tersebut, keduanya di bagi kedalam dua tim. Tim John Terry nantinya akan dihuni oleh legenda sepak bola Tanah Air seperti Sergio van Dijk, Ismed Sofyan, dan Raphael Maitimo.

Sedangkan, untuk tim Alessandro Nesta nantinya diperkuat oleh Kurniawan Dwi Yulianto, Maman Abdurrahman, dan Bejo Sugiantoro.

Kedua mantan pemain Chelsea dan AC Milan itu tiba di Tanah Air kemarin malam, Kamis (10/11) di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang Banten.

Editor


Komentar
Banner
Banner