Ledakan Bahan Petasan

Ledakan Bahan Petasan di Kaliangkrik-Magelang: 1 Meninggal Dunia, 3 Luka-luka

Ledakan petasan terjadi di wilayah Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah menyebabkan 1 korban dinyatakan tewas, 3 korban luka-luka dan 5 rumah rusak bera

Featured-Image
Salah satu rumah warga yang terkena dampak ledakan di Dusun Junjungan, Desa Giriwarno, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Senin (27/3). (Foto: apahabar.com/Arimbi Haryas)

bakabar.com, MAGELANG - Ledakan bahan petasan terjadi di wilayah Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah menyebabkan 1 korban dinyatakan tewas, 3 korban luka-luka dan 5 rumah rusak berat.

Kabid Humas Polda Jawa tengah Kombes Iqbal Alqudusy mengatakan ledakan yang terjadi Minggu (26/3) malam tersebut telah menewaskan seorang warga bernama Mufid (33) yang sehari-hari menjadi tukang batu beralamat di Dusun Junjungan, Desa Giriwarno, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.

"Tiga korban luka masing-masing; Nurhayah (41), Naela Janur (17), Nailatul (18) dan saat ini sudah dirawat di RSUD Magelang," kata Iqbal saat konfrensi pers, Senin 27 Maret 2023.

Iqbal menambahkan, kejadian tersebut juga menyebabkan 1 rumah yang rusak berat milik korban tewas Mufid dan ada 4 rumah lagi yang rusak berat serta 6 rumah lainnya rusak ringan.

“Kejadian diduga karena ledakan petasan atau mercon,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner