Hot Borneo

Lebah Madu Bersarang di Lampu Hias Rumah Sultan Kertak Hanyar Banjar

apahabar.com, MARTAPURA – Tidak hanya dilirik manusia, rumah mewah Sultan Kertak Hanyar di Jalan Ahmad Yani…

Featured-Image
Petugas DPKP Banjar Sektor Gambut melakukan pembersihan sarang lebah di rumah mewah Kertak Hanyar, Banjar, Selasa (28/6). Foto: DPKP Banjar

bakabar.com, MARTAPURA – Tidak hanya dilirik manusia, rumah mewah Sultan Kertak Hanyar di Jalan Ahmad Yani Km 9,8 pun ternyata diminati lebah madu.

Sarang komplotan lebah di rumah milik Julius itu diketahui, Selasa (28/6), ketika setelah Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Banjar diminta melakukan pembersihan.

Mendapatkan informasi sekitar pukul 11.05 Wita, DKPP pun langsung mengirimkan petugas yang bersiaga di Sektor Gambut.

“Setelah sampai di lokasi, ternyata yang bersarang adalah lebah madu (apis). Ini bukan tawon yang biasanya ditangani,” papar Gusti Yudhi, Kasi Damkar Penyelamatan dan Evakuasi DPKP Banjar.

Diketahui komplotan lebah itu bersarang di lampu hias gantung di teras rumah. Untuk mempermudah penyemprotan, petugas juga naik ke balkon di lantai dua,

Selanjutnya dengan cairan khusus dan alat penyemprot panjang, petugas mulai melakukan pembersihan. Akhirnya sekitar 40 menit, pembersihan lebah selesai dan dinyatakan aman.

“Lebah yang dibersihkan menghasilkan madu. Namun karena migrasi dari tempat lain, sehingga belum sempat menghasilkan madu,” tandas Yudhi.



Komentar
Banner
Banner