bakabar.com, BANJARMASIN – Setelah berhasil mencuri 1 poin dalam kandang melawan PSIS Semarang, skuad Barito Putera langsung menuju kota pelajar Jogjakarta untuk melakukan traning center (TC) selama 2, sejak Senin hingga Selasa (2/7/2019).
Hari ini tim Laskar Antasari Barito Putera rencananya terbang ke Pulau Sumatra, tepatnya kota Lampung. Jadwal keberangkatan dari Jogjakatra ke Lampung, Rabu (3/7) sore.
Pemain yang diboyong ke Lampung sama seperti 20 pemain yang dibawa ke Semarang.
Baca Juga: Ini yang Jadi Fokus Perhatian Kalteng Putra Hadapi Borneo FC
Untuk penambahan pemain yang dibawa ke Lampung, menurut pelatih kepala Yunan Helmi, dirasa sudah cukup.
“Untuk pemain yang kita bawa ke Lampung tetap 20 orang. Sementara penambahan pemain tidak ada, Sebab kondisi cidera Roni Beroperay berangsur pulih.” ujar Yunan.
Kala Barito Putera melawan PSIS Semarang pemain bek kiri Roni Beroperai mengalami benturan dengan pemain lawan. Beruntung keadaan Roni tidak cidera parah. Kondisi itu tidak membuat tim pelatih untuk menggantikan posisi Roni.
Berikut pemain Barito Putera yang diboyong ke Lampung :
1.M Riyandi
2.Aditya Harla
3.Arthur Vieira
4.Dandi Maulana
5.Doni Monim
6.Rony Beroperay
7.Andri Ibo
8.Nazar Nurzaidin
9.Gavin Kwan Adsit
10.Adi Setiawan
11.Paulo Sitanggang
12.Evan Dimas
13.Lucas Silva
14.Prisca Womsiwor
15.Riski Pora
16.Yakob Sauri
17.Samsul Arif
18.Rafael Silva
19.Nazarul Fahmi
20.Ferdiansyah
Baca Juga: Cederanya Berangsur Pulih, Bayu Tak Sabar Kembali ke Barito
Reporter: Fathurrahman
Editor: Syarif