Tak Berkategori

Laptop Sempat Gangguan, Rahim Raih Nilai 351 Tes SKD CPNS Tabalong

apahabar.com, TANJUNG – Pada umumnya pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di…

Featured-Image
Para peserta SKD CPNS bersaing untuk lulus menjadi pegawai di Tabalong. Foto – apahabar.com/Muhammad Al-Amin

bakabar.com, TANJUNG – Pada umumnya pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Tabalong pada sesi pertama berjalan lancar.

Namun dari 87 peserta ujian yang hadir pada sesi pertama, Jumat (8/10) terdapat 1 peserta yang sempat mengalami gangguan pada laptop yang ia gunakan.

Adalah Rahim Kausar, warga Kecamatan Tanta, Tabalong yang sempat terganggu karena laptop yang digunakannya terestart sendiri di tengah ia asik menjawab soal-soal dalam ujian tersebut.

“Tadi komputer yang saya gunakan sempat restart sendiri, namun dengan sigap petugas memindahkan saya ke meja lainnya,” kata Rahim Kausar usai mengikuti seleksi.

Terkait itu Rahim berterima kasih kepada panitia yang sigap menanganinya sehingga ia tidak mengalami kerugian saat mengikuti ujian SKD CPNS ini.

Untuk waktu sendiri Rahim merasa cukup menjawab 110 soal terdiri Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU) dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

” Alhamdulillah saya sudah mencapai target semoga bisa masuk,” ujar Rahim yang ikut formasi CPNS pada Disnaker Tabalong ini.

Diungkapkan Rahim, untuk TWK ia mendapat nilai 85, TIU 85 dan TKP 181, total nilai 351.

Terpisah, peserta lainnya Hadi Hidayat, warga Hulu Sungai Utara (HSU) tidak mengalami kendala dalam menjawab soal tadi.

” Untuk waktunya 100 menit saya rasa cukup untuk menjawab 110 soal, cuma soalnya panjang-panjang sehingga mepet tadi,” ucapnya.

Hasilnya sendiri Hadi mengumpulkan nilai 375 dari TWK, TIU maupun TKP.

“Kalau dilihat nilai Insyaallah lulus, tapi belum tahu lagi saingan berapa nilainya,” jelasnya.

Hadi sendiri mengikuti formasi analis di Disnaker Tabalong, ia bersaing dengan 154 peserta lainnya untuk 1 formasi.



Komentar
Banner
Banner