French Open 2023

Kurang Sabar, Anthony Ginting Tersingkir di French Open 2023

Tunggal Putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting tersingkir dari French Open 2023 usai takluk dari wakil China, Li Shi Feng, Jumat (27/10). 

Featured-Image
Tunggal Putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Foto: PBSI

bakabar.com, JAKARTA - Tunggal Putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting tersingkir dari French Open 2023 usai takluk dari wakil China, Li Shi Feng, Jumat (27/10). 

Unggulan kedua itu tak mampu mengatasi lawannya dengan hanya bermain dua gim 15-21, 13-21 dalam tempo 50 menit pada pertandingan yang berlangsung di Glaz Arena.

Bagi Ginting, kekalahan ini tentu sangat disesalkan karena ia bermain tidak mengeluarkan kemampuan terbaiknya.  

"Dari gim pertama sampai kedua saya sudah mencoba berbagai pola tapi mungkin kuncinya hari ini saya kurang sabar," ucap Ginting.

Baca Juga: Cuma Butuh 25 Menit, Fajar/Rian Melaju ke Perempat Final French Open 2023

Meski tersingkir, pebulutangkis berusia 27 tahun itu cukup puas dengan penampilannya sejauh ini.

"Saya tetap senang dengan performanya. Dari kemarin di Denmark saya bisa jaga fokus, meskipun belum sempurna tapi setidaknya sudah bisa untuk tidak mudah panik, tegang dan sebagainya," lanjutnya.

Untuk kedepan, Ginting akan melakukan evaluasi lagi, terutama memperbaiki fisik juga semua aspek sebelum kembali turun di turnamen berikutnya, temrasuk di China Masters, 20 November mendatang.

"Semoga di sisa waktu sebelum ke turnamen selanjutnya, bisa lebih dimantapkan," ungkapnya. 

Baca Juga: Sesuai Strategi, Anthony Ginting Melaju ke 16 Besar French Open 2023

Sementara itu, ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses melangkah ke semifinal French Open 2023.

Keberhasilan itu usai menyingkirkan pasangan Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dua gim langsung 21-16, 21-19.

Di laga berikutnya, Apriyani/Fadia akan menghadapi wakil China Liu Sheng Shu/Tan Ning yang melangkah ke empat besar dengan mengalahkan unggulan kedua asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, 9-21,21-16, 21-19.

"Laga semifinal besok melawan Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) akan menjadi pertemuan pertama kami. Akan ramai dan kami harus mewaspadai tenaga mereka yang lumayan besar," ucap Fadia.

Editor


Komentar
Banner
Banner