bakabar.com, JAKARTA – Asosiasi Sepakbola Eropa (UEFA) telah mengumumkan penundaan pertandingan kualifikasi Euro 2024 dan beberapa ajang lainnya yang dimainkan oleh Timnas Israel.
Adapun, penundaan tersebut bukan tanpa alasan. Sebab, UEFA menilai faktor situasi keamanan yang terjadi buntut perang Israel-Palestina menjadi alasan beberapa pertandingan diundur.
“UEFA telah memutuskan untuk menunda semua pertandingan yang dijadwalkan di Israel dalam beberapa minggu ke depan,” ungkap keterangan resmi UEFA dikutip Selasa (10/10).
Pasalnya, timnas Israel memiliki beberapa jadwal pertandingan kualifikasi Europa dalam beberapa minggu ke depan yang telah dijadwalkan sebelumnya.
Baca Juga: Meski Menang di Dua Laga Awal Kualifikasi Euro 2024, Southgate Tak Mau Inggris Ambil Resiko
“UEFA memiliki waktu beberapa hari lagi untuk menilai apakah pertandingan Kualifikasi Eropa 2024 antara Kosovo melawan Israel dapat berlangsung pada tanggal yang direncanakan semula atau memerluka penundaan,” lanjut keteranganya UEFA.
Kendati demikian, UEFA masih akan terus memantau situasi terkini terkait dengan pertandingan Israel vs Kosovo yang akan digelar pada Minggu (15/10) mendatang.
“UEFA akan terus memantau situasi dengan cermat dan akan tetap berhubungan dengan semua tim yang terlibat sebelum mengambil keputusan mengenai tanggal baru dan kemungkinan perubahan pada pertandingan mendatang,” tutupnya.
Baca Juga: Bukayo Saka Cetak Gol Lagi, Inggris Libas Ukraina di Kualifikasi Euro 2024
Untuk diketahui, Israel dijadwalkan akan menjamu Swiss dalam lanjutan babak kualifikasi Euro 2024 dari Grup I pada Kamis (12/10) mendatang. Namun, resmi ditunda.
Sementara, mereka juga harus berhadapan dengan Kosovo pada Minggu (15/10) mendatang. Tetapi, pertandingan ini belum pasti dilaksanakan buntut situasi keamanan negara tersebut.
Beberapa Pertandingan Israel yang resmi ditunda:
Kualifikasi Eropa 2024
12/10: Israel vs Swiss
Kejuaraan U-21 Eropa UEFA 2025
10/12: Israel vs Estonia
17/10: Israel vs Jerman
Kejuaraan U-17 Eropa UEFA 2024
10/11 hingga 17/10: Turnamen mini yang melibatkan Israel, Belgia, Gibraltar, dan Wales.