Pemilu 2024

Khofifah Tak Masuk TKN Prabowo-Gibran, Rosan: Tunggu Waktunya

Nama Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa tak masuk ke dalam struktur tim pemenangan Prabowo-Gibran.

Featured-Image
Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju (foto:apahabar.com/dianfinka)

bakabar.com, JAKARTA – Nama Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa tak masuk ke dalam struktur tim pemenangan Prabowo-Gibran.

Lantas Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) tetap optimisi Khofifah bakal masuk dalam struktur pengurus untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di kontestasi Pilpres 2024 mendatang.

“Tunggu waktunya ya. Tunggu waktunya. Ojo kesusu. Tunggu waktunya, tetapi tentunya saya memahami isi dan hati dari ibu Khofifah,” ujar Rosan Roeslani usai deklarasi susunan TKN di GrandKemang, Jakarta, Senin (6/11).

Di samping itu, Rosan tetap meyakini bahwa Khofifah akan melakukan yang terbaik bagi bangsa dan negara ini.

Baca Juga: Keponakan Prabowo Ditunjuk Sebagai Ketua Bendahara TKN

“Insyaallah kami selalu berdoa mengharap yang terbaik. Saya juga meyakini pastinya bu Khofifah juga mengharapkan yang terbaik untuk bangsa dan negara ini,” jelas Rosan.

Lebih lanjut, Rosan memberi sinyal bahwa nanti akan ada saatnya Tim Kampanye Nasional (TKN) bakal mengumumkan nama Khofifah masuk tim pemenangan Prabowo-Gibran.

“Tunggu tanggal main-nya, dan insyallah yang tadi saya sampaikan saya tahu isi dari hati ibu Khofifah,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju (KIM) telah merumuskan struktur tim pemenangan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga: Aburizal Bakrie hingga Wiranto jadi Dewan Pembina TKN Prabowo-Gibran

Lebih dari 200 nama masuk ke dalam struktur TKN Prabowo-Gibran di bawah struktur ketua umum, Rosan Roeslani.

Sebelumnya, Lima Ketua Umum Partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) ditunjuk sebagai Dewan Pengarah dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Adapun di antaranya, Ketua Umum Partai Golkar, Ketua Umum Partai Demokrat, Ketua Umum Partai Amanat Nasional, Ketua Umum Partai Bulan Bintang, dan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia.

"Pengarah: Ketua: Airlangga Hartarto, Wakil Ketua Syufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua Agus Harimurti Yudhoyono, Wakil Ketua Zulkifli Hasan, Wakil Ketua Yusril Ihza Mahendra, Wakil Ketua Muhammad Anis Matta, Wakil Ketua Kaesang Pangarep," kata Nusron Wahid, Sekertaris TKN, di Kemang, Jakarta, Senin (6/11)

Editor


Komentar
Banner
Banner