Piala Dunia U-20

Keren, Erick Thohir Berencana Beli VAR

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berencana membeli perangkat VAR (Video Assistant Referee) yang akan dipasang FIFA di enam stadion penyelenggaraan Piala Dunia U-20.

Featured-Image
Erick Thohir saat meninjau persiapan Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dalam rangka jelang Piala Dunia U-20. (Foto: dok. pssi)

bakabar.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir berencana membeli perangkat VAR (Video Assistant Referee) yang akan dipasang FIFA di enam stadion penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Hal itu diungkapkan oleh Erick saat sela-sela kunjungan peninjauan ke Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Minggu (12/3) dalam rangka persiapan menuju Piala Dunia U-20.

“FIFA akan memasang VAR di enam stadion. Itu yang kita tunggu-tunggu, siapa tahu rejeki anak saleh, kalau VAR sudah terpasang, siapa tahu kita bisa langsung beli, daripada dicopot, lalu beli lagi, dipasang lagi, tapi ya kalau bisa,” kata Erick Thohir dikutip dari Antara.

Meski demikian, Erick belum bisa memastikan waktu pemasangan VAR yang akan dilakukan oleh FIFA.

Rencananya, FIFA akan mengirim perwakilan terlebih dahulu ke Indonesia pada 21-27 Maret mendatang, guna mengecek kesiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20.

Enam stadion yang akan diperiksa kesiapannya oleh FIFA adalah Stadion Jakabaring, Palembang, Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Stadion Manahan, Solo, Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, dan Stadion I Wayan Dipta, Bali.

“Tunggu mereka datang nanti. Kalau ke Bali, FIFA dijadwalkan datang pada 26-27 [Maret],” lanjut Erick.

Pada bulan lalu, Erick sempat mengatakan bahwa penggunaan VAR bukan menjadi prioritas dari PSSI untuk saat ini. Menurut pria berusia 52 tahun tersebut, PSSI masih harus melakukan perbaikan lebih dulu di beberapa sektor, salah satunya adalah kesejahteraan wasit.

Namun, beberapa pengurus dan pelatih klub khususnya yang berkompetisi di Liga 1 sudah meminta penggunaan VAR, demi terciptanya pertandingan sepak bola yang jujur di Tanah Air.

Editor
Komentar
Banner
Banner