Tak Berkategori

Kemenag Kabupaten Banjar Ajak Netralisasi Tempat Ibadah

apahabar.com, MARTAPURA – Lima hari jelang Pemilihan Umum, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjar ajak tokoh masyarakat…

Featured-Image
Kegiatan Kementerian Agama Kabupaten Banjar ajak tokoh masyarakat menggalakkan netralisasi tempat ibadah. Foto-istimewa

bakabar.com, MARTAPURA – Lima hari jelang Pemilihan Umum, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjar ajak tokoh masyarakat menggalakkan netralisasi tempat ibadah.

“Hari ini kita mengundang sejumlah tokoh masyarakat, ta’mir masjid dan Marbot se-Kabupaten Banjar. Tujuanya kegiatan ini menciptakan masjid bersih dari kegiatan politik dan hoax,” kata Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Banjar H Izzuddin, di Ballroom Grand Dafam Q Hotel Syari’ah Banjarbaru, Jumat (12/4).

Baca Juga: Caleg Ramai Kunjungi Makam Surgi Mufti di Banjarmasin, Bahkan Ada dari Jakarta

Izzuddin mengatakan, selain sosialisasi anti politik di tempat ibadah seperti Mesjid atau mushalla dia jua mengajak pengurus masjid untuk anti pada berita bohong atau hoax.

Selain mendukung supaya tempat ibadah aman dari politik, tujuan kegiatan yang bertajuk 'Masjidku Damai Tanpa Politik' ini mengimbau masyarakat supaya pelaksanaan pemilu 2019 ini sukses.

Kegiatan yang berlangsung dari pukul09.00-11.00wita tersebut juga mengundang Kasat Binmas Polres Banjar AKP Hj Amalia Afifi. Dalam kesempatan itu, Hj Amalia mengajak berhati-hati dalam menerima dan menyebarkan berita ataupun informasi, perlu dilakukan cross chek sebelum menyebarkan berita.

Baca Juga: Viral, Guru Sekumpul Dihina (Lagi), Polisi Buru Pemilik Akun FB..!!

“Selain itu yang perlu diingat adalah tanggal 17 April 2019 jangan lupa datang ke TPS untuk mencoblos karena orang bilang mencoblos itu keren,” kata Amalia.

Dia juga menyebutkan TNI dan Polri solid mengamankan jalannya Pemilu 2019 sampai di tingkat TPS. Jadi, menurut Hj Amalia, jangan kawatir saat mengikuti pemilu.

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner