Sport

Kembali ke Lyon, Karim Benzema: Kenapa Tidak?

apahabar.com, MADRID – Lyon adalah klub masa kecil Karim Benzema. Terbesit keinginan jika ia ingin pensiun…

Featured-Image
Striker Real Madrid, Karim Benzema tertarik pensiun di Lyon. Foto-Antara

bakabar.com, MADRID – Lyon adalah klub masa kecil Karim Benzema. Terbesit keinginan jika ia ingin pensiun di klub asal Prancis tersebut.

Benzema lahir di Lyon dan menimba ilmu di klub itu sejak usia 10 tahun.

Dari situ, ia melesat. Lalu menembus tim senior. Di Lyon, ia mengemas hampir 150 penampilan.

Empat gelar Ligue 1 berturut-turut musim 2004-2008 berhasil dipersembahkannya.

Atas prestasi itu, klub raksasa Spanyol, Real Madrid tertarik.

El Real, kemudian membentuk trio lini depan maut; Benzema, Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo, disingkat BBC.

Trio BBC kemudian sukses menjuarai kompetisi Liga Champions empat kali. Dua kali meraih trofi liga Spanyol, sebelum Ronaldo hengkang ke Juventus pada 2018.

Benzema mengakui bahwa Lyon masih memiliki tempat spesial di hatinya.

“Kembali ke Lyon? Banyak yang ingin saya kembali. Orang-orang tahu seberapa dekat saya dengan Lyon,” katanya kepada saluran TV Prancis yang dikutip Goal, Sabtu (18/4).

Meski begitu ia tidak janji akan kembali dalam waktu dekat.

“Tidak mungkin untuk kembali dalam waktu dekat karena saya berada di klub terbaik di dunia dan saya masih harus melakukan banyak hal,” ungkap Benzema.

“Namun, saya bisa kembali ke Lyon dan pensiun, mengapa tidak?” tambah bomber berusia 32 tahun tersebut.

“Pokoknya, saya akan kembali ke Lyon, apakah sebagai pemain sepak bola atau tidak.”

Editor : Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner