Kejuaraan Bulutangkis

Kejuaraan Bulutangkis Bupati Cup 2023, Ajang Cari Atlet Muda Kukar

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar kejuaraan bulu tangkis bertajuk Bupati Cup 2023 di Gedung Bulu Tangkis Indoor DPRD Kukar.

Featured-Image
Kejuaraan bulu tangkis tengah berlangsung di Gedung Bulu Tangkis Indooe DPRD Kukar, Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara. Foto: Istimewa.

bakabar.com, TENGGARONG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar kejuaraan bulu tangkis bertajuk Bupati Cup 2023 yang berlangsung di Gedung Bulu Tangkis Indoor DPRD Kukar, Tenggarong, Sabtu (4/11).

Turnamen ini melibatkan sebanyak 445 peserta dari berbagai usia. Tujuan penyelenggaraan kompetisi itu untuk mencari bibit-bibit pebulutangkis muda.

Ketua Panitia Turnamen Bulutangkis Bupati Cup 2023, Zukran, menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya untuk menggelorakan semangat olahraga di Kukar, tetapi turut mencari calon atlet berbakat untuk Kabupaten Kutai Kartanegara.

Baca Juga: Layani Masyarakat, Ratusan Mahasiswa Poltekes Kaltim KKN di Kukar

Pemkab Kukar bercita-cita mencetak atlet berprestasi di tingkat kabupaten hingga nasional, karena itu, mereka mengundang peserta mulai dari anak-anak hingga dewasa dalam turnamen tersebut

“Sejauh ini, tercatat turnamen diikuti 445 peserta yang berasal dari 20 kecamatan di Kukar. Kami juga berharap melalui para atlet atau anak-anak kita ini bisa berprestasi di masa mendatang,” ujar Zukran.

Kukar Mitra Pembangunan IKN-bakabar.com
Kukar Mitra Pembangunan IKN.Foto: Diskominfo Kukar.

Untuk menyelenggarakan turnamen ini, kata Zukran, pihaknya bekerja sama dengan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar. Pembiayaan kompetisi ini berasal dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kukar.

“Pembiayaan kegiatan ini diperoleh dari APBD Kukar melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kukar,” jelasnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Dispora Kukar ini menyebutkan turnamen ini akan memperlombakan berbagai kategori kelas berbeda, termasuk tunggal dan ganda untuk berbagai kelompok usia.(ADV/Diskominfo Kukar)

Editor


Komentar
Banner
Banner