Pemkab Kapuas

Kebakaran di Jalan Pilau Kapuas, Bupati Ben Brahim Serahkan Bantuan

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Musibah kebakaran yang terjadi di Jalan Pilau, Kecamatan Selat, Kapuas, Kalteng, mendapat…

Featured-Image
Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat menyerahkan bantuan kepada korban terdampak kebakaran di Jalan Pilau. Foto-apahabar.com/Irfansyah

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Musibah kebakaran yang terjadi di Jalan Pilau, Kecamatan Selat, Kapuas, Kalteng, mendapat perhatian Pemkab setempat dengan memberikan bantuan bagi korban terdampak.

Bantuan diserahkan langsung oleh Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat didampingi Sekda Kapuas Septedy, Camat Selat Yaya Setiabudi dan kepala organisasi perangkat daerah terkait, Senin (16/5).

Adapun bantuan yang diberikan di antaranya berupa bahan pangan, peralatan memasak, selimut, matras, tilam, bahan makanan, pakaian dan uang tunai Rp 3 juta.

Bupati Ben Brahim berharap bantuan yang diberikan tersebut kiranya dapat bermanfaat untuk meringkan beban warga yang mengalami musibah kebakaran.

“Semoga bantuan yang kami berikan hari ini dapat bermanfaat. Saya harap juga agar tetap sabar dan kuat dalam menghadapi musibah ini,” kata Bupati Ben Brahim kepada korban terdampak.

Sementara itu Camat Selat, Yaya Setiabudi, mengatakan kebakaran yang terjadi di RT 15 Jalan Pilau Kelurahan Selat Barat, Kecamatan Selat, pada Sabtu (14/5) pagi, telah menghanguskan dua rumah warga.

“Dua rumah yang terbakar itu kondisinya satu rusak berat dan satu terdampak,” katanya didampingi Lurah Selat Barat Masruni dan ketua RT/RW setempat.

Yaya menambahkan bahwa dalam musibah kebakaran tidak ada korban jiwa. Sedangkan korban terdampak sebanyak 2 kepala keluarga atau 9 jiwa.

Komentar
Banner
Banner