News

Kawasan Pemukiman Berbahan Kayu Penyebab Meluasnya Kebakaran di Kebayoran Lama

Banyaknya rumah yang terbuat dari kayu menjadi penyebab kebakaran mudah menyebar yang terjadi di Jalan Kebayoran Lama.

Featured-Image
Petugas pemadam kebakaran tengah melakukan proses pendinginan di lokasi terjadinya kebakaran di Jalan Kebayoran Lama, Minggu (30/10). (Foto: apahabar.com/Gabid Hanafie)

bakabar.com, JAKARTA – Kasi Sektor 301 Damkar Jakarta Barat, Sardi mengungkapkan bahwa banyaknya rumah yang terbuat dari kayu menjadi penyebab kebakaran mudah menyebar yang terjadi di Jalan Kebayoran Lama.

Hal tersebut diperparah dengan kondisi komplek perumahan di lokasi kebarakan merupakan komplek warga pengepul sampah. Di kawasan tersebut menurutnya sumber air cukup sulit.

“Api menyebar ke belakang jadi semakin sulit untuk dipadamkan,” ujarnya saat ditemui bakabar.com di lokasi, Minggu sore (30/10).

Baca Juga: Sandiaga Uno: Potensi Jakarta untuk Pengembangan Wisata Halal Cukup Besar

Menurut keterangannya, sumber api berasal dari salah satu rumah warga berprofesi pengepul sampah.

Sementara itu, untuk penyebab awal timbulnya kebakaran, sampai saat ini masih dalam penyeledikan.

“Untuk jumlah korban itu tidak ada,” ungkapnya.

Awal kebakaran menurut informasi, bermula dari pukul 12.00 WIB, ketika warga setempat sedang beristirahat.

Baca Juga: Halloween Kelam di Itaewon, Ini Deretan Insiden karena Berdesakan yang Pernah Ada

Sardi menerangkan setidaknya sebanyak 39 unit pemadam kebarakan diterjunkan untuk memadamkan kebakaran di kawasan Kebayoran Lama tersebut.

Jumlah tersebut di antaranya terdiri dari 14 unit pemadam kebakaran dari Jakarta Selatan dan 25 unit pemadam kebakaran dari Jakarta Barat.

Terdapat 14 unit pemadam dari Jakarta Selatan dan 25 unit pemadam kebakaran dari Jakarta Barat, total ada 39 unit pemadam kebakaran yang diturunkan.

“Setelah ini akan dilakukan pendalaman penyelidikan terkait penyebab kebakaran,” jelas Sardi.

Editor


Komentar
Banner
Banner