bakabar.com, BALIKPAPAN – Pasca-ditemukannya korban penculikan anak di Balikpapan, Kaltim, bernama ZR (5) pagi tadi, polisi kembali melakukan pemeriksaan.
Pemeriksaan anggota Reskrim Polresta Balikpapan dilakukan terhadap sejumlah saksi terkait penemuan ZR maupun keluarga terdekat.
Kasat Reskrim Polresta Balikpapan, Kompol Rengga Puspo Saputro mengatakan pihaknya saat ini sudah melakukan pemeriksaan 10 orang saksi.
Baik dari keluarga maupun yang menemukan di lokasi Musala Al Barokah, RT 69 Perum Prona Indah I, Balikpapan Selatan.
“Ada 10 saksi yang kita periksa. Untuk pelaku masih kami selidiki,” kata Rengga saat ditemui di kantor Unit PPA Polresta Balikpapan.
Rengga mengatakan korban diantar oleh seorang pria yang belum diketahui identitasnya. Saat ditemukan korban dalam kondisi tertidur di Musala Al Barokah sekira pukul 05.00.
“Diantar sama seorang pria, ini masih kami selidiki siapa itu,” ujarnya.
Ditanya barang bukti apa saja yang ditemukan di lokasi tersebut, Rengga mengatakan terdapat sebuah kantong plastik berukuran besar berwarna hitam dan terdapat sekitar empat lubang.
“Barang bukti yang ditemukan ya baju korban sudah berganti dan baju korban yang lama juga ada,” bebernya.
Korban pun telah dilakukan pemeriksaan psikologi di Unit PPA Polresta Balikpapan. Tim pun langsung bergerak melakukan pencarian terhadap pelaku.
“Kita lagi konseling korban karena korban sudah beberapa hari menghilang dan dibawa oleh seseorang laki-laki,” pungkasnya.