Kalteng

Kapuas Bertahan PPKM Level 3, Capaian Vaksinasi Jadi Sorotan

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Kabupaten Kapuas, Kalteng, masih harus memberlakukan PPKM level 3 hingga 22 November…

Featured-Image
Pemerintah Kabupaten Kapuas terus mengenjot percepatan vaksinasi agar status level PPKM di daerah setempat bisa turun ke level II. Foto-apahabar.com/Irfansyah

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Kabupaten Kapuas, Kalteng, masih harus memberlakukan PPKM level 3 hingga 22 November 2021.

Menyusul terbitnya Intruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) tertanggal 8 November 2021.

Dalam intruksi Mendagri itu disebutkan bahwa kabupaten/kota di Kalteng dengan kriteria level 3 adalah Kabupaten Kota Waringin Timur, Kabupaten Kapuas, Barito Selatan dan Kabupaten Katingan.

“Iya, status PPKM kita di Kapuas masih tetap level 3,” kata Ketua Pelaksana Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kapuas, Panahatan Sinaga kepada bakabar.com, Selasa (9/11) malam.

Panahatan bilang, masih diperpanjangnya PPKM level 3 dikarenakan capaian vaksinasi di kabupaten berjuluk Tingang Menteng Panunjung Tarung tersebut belum mencapai 40 persen.

“Capaian vaksinasi kita belum mencapai 40 persen. Untuk itu, masyarakat yang belum divaksin agar segera mendaftarkan diri untuk divaksin,” harapnya.

Berdasarkan laporan update vaksinasi Covid-19 Kapuas pertanggal 8 November 2021, bahwa cakupan sementara vaksinasi dosis pertama sebanyak 39,41 persen dengan total yang sudah divaksin berjumlah 126.339 orang.

Sedangkan cakupan sementara vaksinasi dosis kedua di Kabupaten Kapuas sebanyak 18,28 persen dengan total yang sudah divaksin berjumlah 59.191 orang.

PPKM Luar Jawa-Bali Diperpanjang, Palangka Raya Tetap Level 2, Intip Penyebabnya

Komentar
Banner
Banner