Borneo Hits

Kajari Tabalong Terima Penghargaan Indonesia Global Award 2024

Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari)Tabalong, menerima penghargaan Indonesia Global Award 2024. Penghargaan diterima,Aditia Aelman Ali, di Jakarta baru-baru tadi.

Featured-Image
Kepala kejari Tabalong, Aditia Aelman Ali,saat menerima penghargaan. Foto - Kejari Tabalong

bakabar.com, TANJUNG - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari)Tabalong, Aditia Aelman Ali menerima penghargaan Indonesia Global Award 2024, di Jakarta baru-baru tadi.

Penghargaan yang diterima untuk kategori Best Innovation Leader and High Perfomance yang sebelumnya pernah diraih pada 2023 lalu.

Kasi Intel Kejari Tabalong, Muhammad Fadhil mengatakan bahwa ajang ini diselenggarakan kembali oleh Seven Media Asia di antaranya untuk para inovator pemimpin pembawa perubahan 2024.

“Setelah melalui serangkaian penilaian dan Tim Seven Media Asia. Pak Kajari menerima penghargaan yang kedua kalinya ini,” katanya, Kamis (14/3).

Menurut Fadhil, penghargaan diberikan kepada para pemimpin daerah di seluruh Indonesia di antaranya untuk tokoh yang menjadi pigure yang mampu membawa perubahan bagi masyarakat di daerah.

Meliputi anggota legislatif, kepala daerah, kejari, kejati, pimpinan perusahaan maupun pimpinan organisasi sosial kemasyarakatan.

“Aspek penilaiannya meliputi leadership, education, social impact, marketing and innovation social di tingkat nasional dan international,” tutur Fadhil.

"Dengan penghargaan yang diperoleh Pak Kajari ini diharapkan menjadi penyemangat bagi pimpinan yang ada di Tabalong untuk terus maju, berinovasi dan menajdi insipirasi untuk Tabalong terdepan," tandasnya.

Baca Juga: Akal Bulus Oknum Aparat Desa di Tabalong; Ngaku Dirampok, Ternyata Duit Habis karena Judi!

Editor


Komentar
Banner
Banner