Nasional

Jokowi Belum Pilih Menteri Pertanian Pengganti SYL, Sinyal Penunjukan Isran Noor

Presiden Jokowi belum menentukan Menteri Pertanian pengganti Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang terjerat menyandang status tersangka dugaan korupsi.

Featured-Image
Mantan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor, berjabat tangan dengan Penjabat Gubernur Kaltim, Akmal Malik, seusai pelantikan di Kemendagri. Foto: Pemprov Kalimantan Timur

bakabar.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum menentukan Menteri Pertanian (Mentan) pengganti Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang telah berstatus tersangka dugaan korupsi.

Bahkan Jokowi hanya memasang pelaksana tugas (Plt) Mentan yang dijabat Arief Prasetyo Adi. Diketahui Arief juga menjabat Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), 

"(Menteri definitif) Belum," ungkap Presiden, Jumat (13/10).

Sebelumnya mantan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor, dikabarkan akan segera dilantik sebagai Menteri Pertanian menggantikan Syahrul Yasin Limpo.

Berdasarkan informasi yang diterima bakabar.com, Isran Noor akan dilantik, Selasa (10/10) malam.

Semula  SYL telah melayangkan surat pengunduran diri kepada Presiden Jokowi melalui Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno. Kemudian SYL menyusul langsung berjumpa dengan Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta untuk berpamitan.

Namun DPP Partai NasDem belum dapat mengonfirmasi jabatan baru Isran Noor yang juga Ketua DPW Partai NasDem Kalimantan Timur.

"Saya tidak tahu. Konfirmasi saja ke Istana," sahut Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPP Partai NasDem, Charles Meikyansah kepada bakabar.com, Selasa (10/10).

Editor


Komentar
Banner
Banner