bakabar.com, JAKARTA - Mantan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor dikabarkan akan segera dilantik sebagai Menteri Pertanian (Mentan) menggantikan Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Berdasarkan informasi yang diterima bakabar.com, Isran Noor akan dilantik pada Selasa (10/10) malam.
"Silakan menonton TV siaran langsung Pelantikan Menteri Pertanian H Isran Noor pada pukul 22.00 Wita malam ini,".
Baca Juga: Akhirnya! Jokowi Temui Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo
Semula mantan Menteri SYL telah melayangkan surat pengunduran diri ke Presiden Jokowi melalui Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno. Kemudian, SYL menyusul langsung berjumpa dengan Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta untuk berpamitan.
Jabatan Mentan definitif masih dibiarkan kosong, lalu Jokowi menunjuk Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo menjadi pelaksana tugas (Plt) Mentan .
Kemudian bergulir informasi yang menyebut bahwa mantan Gubernur Kaltim, Isran Noor akan mengisi posisi yang ditinggalkan sesama kader Partai NasDem, SYL.
Baca Juga: Gubernur Kaltim: IKN Dibangun di Hutan Produksi, Bukan Hutan Lindung!
Namun, DPP Partai NasDem belum dapat mengonfirmasi kebenaran kabar Isran yang juga Ketua DPW Partai NasDem Kalimantan Timur akan dilantik sebagai Menteri Pertanian.
"Saya nggak tahu, konfirmasi saja ke Istana," kata Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPP Partai NasDem, Charles Meikyansah kepada bakabar.com, Selasa (10/10).