News

Joko Agus Setyono Resmi Jadi Sekda DKI Jakarta

Pj Heru Budi resmi melantik Joko Agus Setyono menjadi Sekertaris Daerah DKI Jakarta, Rabu (15/2),

Featured-Image
Acara pelantikan Joko Agus Setyono menjadi Sekda DKI Jakarta.(Foto: Reka)

bakabar.com, JAKARTA - Joko Agus Setyono resmi dilantik menjadi sekretaris daerah (Sekda) DKI Jakarta, pada Rabu (15/2) sore hari di Gedung Balaikota. Pelantikan itu dipimpin oleh Pj Gubernur Heru Budi dan dihadiri sejumlah pejabat lainnya.

Dalam kesempatan itu Heru menyatakan, jika ia berharap pelantikan Setyono sebagai Sekda mampu membantu kinerjanya untuk menyelesaikan permasalahan di DKI Jakarta.

"Beliau (Setyono) tidak asing di DKI pada tahun 2010-2015 beliau bertugas di Jakarta secara khusus, selamat, tentunya kedepan banyak yang perlu diselesaikan permasalahan-permasalahan yang perlu diselesaikan," tuturnya pada awak media, Rabu (15/2).

Baca Juga: KPUD DKI Jakarta Buka Pendaftaran Komisioner, Keterwakilan Perempuan Jadi Sorotan

Dalam pidatonya ia juga mengucap syukur, telah dimandatkan jabatan Sekda DKI, ia juga berkomitmen akan membantu melaksanakan program-program untuk membangun DKI Jakarta.

"Saya berterima kasih kepada Allah SWT karena dipercaya sebagai Sekda dan hari ini dilantik. Selain itu saya jg akan membantu Pj Gubernur untuk mencapai program-program DKI, dan menyelesaikan permasalahan di DKI," kata Setyono.

Saat disinggung terkait program khusus, ia menjawab, jika tugas utama Sekda adalah membantu kinerja Gubernur. Dengan kelakar ia meyakinkan bahwa dirinya tidak boleh punya program khusus.

"Tugas saya membantu pak gubernur. Tidak boleh punya program sendiri," tutupnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner