Nasional

Jemaat Luka-Luka, Pastor: Pelaku Bom Bunuh Diri Berusaha Masuk Gereja

apahabar.com, MAKASSAR – Ledakan bom di depan Gereja Katedral Makassar, Jalan Kajaolalida, mengakibatkan sejumlah jemaat luka-luka,…

Featured-Image
Mobil Ambulans bersiap membawa potongan jenazah diduga pelaku bom bunuh diri di Gereja Katedral, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021). Foto: Antara

bakabar.com, MAKASSAR – Ledakan bom di depan Gereja Katedral Makassar, Jalan Kajaolalida, mengakibatkan sejumlah jemaat luka-luka, Minggu (28/3/2021).

Ledakan yang diduga bom bunuh diri itu terjadi sekitar pukul 10.35 WITA saat itu diadakan Misa Palma.

Ada sebanyak 9 warga terdiri dari 5 petugas gereja dan 4 jemaah gereja sedang menjalani perawatan.

Saat ini satu jasad diduga sebagai pelaku bom bunuh diri Gereja Katedral Makassar.

“Satu korban menjadi pelaku bom bunuh diri tersebut, kemudian ada 9 masyarakat, terdiri dari 5 petugas gereja dan 4 jemaah yang saat ini sedang dalam perawatan.” ujar Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Merdisyam dikutip dari Kompastv.com.

“Tepat jam 10.30 WITA jadwal Misa itu selesai dan jemaah keluar, di jalan ada sebuah sepeda motor yang masuk ke dalam parkir dan sempat ditahan oleh petugas dan saat itulah terjadi ledakan,” kata Merdisyam.

Sementara itu, Pastor Gereja Katedral Makassar, Romo Wilhelmus Tulak, menyebutkan pelaku bom bunuh diri berusaha masuk ke gereja.

“Jadi pelaku bom bunuh diri ini berusaha untuk masuk ke gereja kami,” kata Romo Wilhelmus Tulak dilansir detikcom.

Saat itu salah satu petugas keamanan Gereja Katedral Makassar melihat seseorang yang mencurigakan. Ia berdiri di depan Gereja Katedral Makassar.

“Pada saat itu, salah sagu petugas keamanan saya melihat ada sesuatu yang mencurigakan berdiri di pintu depan gereja dan pada saat itulah terjadi bom. Meledak. Jadi kejadiannya sangat cepat,” lanjut Romo Wilhelmus.

“(Ledakan) persis di pintu gerbang gereja akan masuk ke halaman gereja,” ucap Romo Wilhelmus.

Dari rekaman video yang didapat, terlihat 2 mobil terparkir di depan gereja yang beralamat di Jalan Kajaolalido itu.

Di trotoar terlihat sekitar 4 orang yang berjalan. Setelah itu, tampak 1 unit mobil warna putih melintas dan sedetik kemudian ledakan terjadi yang belum diketahui sumbernya dari mana. Kemudian asap putih membubung tinggi.

Tampak kobaran api akibat ledakan masih menyala di sekitar lokasi. Selain itu, tampak potongan tubuh manusia di sekitar lokasi kejadian.

Di lokasi kejadian saat ini tampak sejumlah korban luka dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit.

Komentar
Banner
Banner