Regional

Jelang Peresmian SPAM: Warga Medan Sering Alami Mati Air

Masyarakat Kota Medan dan sekitarnya masih Kekurangan pasokan air bersih. Beberapa kali bahkan air tidak mengalir saat keran dihidupkan.

Featured-Image
Ilustrasi gangguam distribusi air bersih. Foto: apahabar.com/Budi Warsito.

bakabar.com, MEDAN - Masyarakat Kota Medan dan sekitarnya masih Kekurangan pasokan air bersih. Beberapa kali bahkan air tidak mengalir saat keran dihidupkan.

Selain air sumur bor, ada juga masyarakat menggunakan air yang didistribusikan oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). Namun, air yang didistribusikan ke masyarakat tak selalu lancar.

Salah seorang warga Medan, Igun mengaku air di rumahnya yang berada di daerah Medan Denai sering mati. Bahkan pernah sampai berjam-jam air tidak keluar dari keran.

"Belakangan ini iya (sering mati). Agustus ini sudah ada tiga kali," ungkap Igun kepada bakabar.com, Jumat (25/8).

Baca Juga: Jelang Kedatangan Presiden Jokowi, Jalan Rusak di Binjai Diperbaiki

Ia mengaku pernah mengalami mati air lebih dari tiga jam. Bahkan hampir satu harian air tidak mengalir. Mulai dari pagi sampai malam air tak mengalir dari keran.

"Mau seharian. Pernah pagi sampai malam. Pernah juga sampai besoknya. Gak mandilah awak. Lalu pas nyala airnya jorok," papar Igun.

Matinya air juga dialami Chairul warga di Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang. Dalam bulan Agustus ini beberapa kali air di rumahnya tak mengalir.

"Kadang-kadang mati juga. Dalam sebulan ini ada beberapa kali," ujarnya singkat.

Baca Juga: Tinjau Pasar Suka Ramai Medan, Jokowi Puji Trobosan 'Pasar Keliling'

Persoalan matinya air ini pun sempat viral di media sosial. Dalam video yang diposting akun Instagram @medantalk disebutkan air mati di Medan Denai, Medan Amplas dan Tanjung Mulia.

Matinya air berlangsung dari pukul 11.00 pagi samapai malam. Postingan itu lantas dikomen ratusan orang yang menyebutkan di rumah mereka juga mengalami hal yang sama.

Diketahui sebelumnya, Presiden Joko Widodo dal kunjungan kerjanya di Sumatera Utara akan turut meresmikani Sistem penyediaan air minum (SPAM) Regional Medan, Binjai, Deli Serdang (Mebidang) yang berada di Kecamatan Binjai Selatan, Kota Binjai, Sumut, Jumat (25/8).

Editor
Komentar
Banner
Banner