Pemilu 2024

Jelang Kampanye Terbuka, Ganjar Minta Relawan Tak Pakai Knalpot Brong

Hal itu mengantisipasi kejadian Boyolali terulang lagi.

Featured-Image
Ganjar minta relawan tak gunakan knalpot brong. Foto: apahabar.com/MiftahFarid

bakabar.com, SURABAYA - Ganjar minta relawan tak gunakan knalpot brong saat kampanye. Hal itu mengantisipasi kejadian Boyolali terulang lagi.

“Jadi sebentar lagi kampanye terbuka. Kejadian di Boyolali tidak boleh terulang. Kami bertanggung jawab,” kata Ganjar di Kantor Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Jatim, Gedunh Internatio Surabaya, Sabtu (13/1).

Baca Juga: Awas! Pengguna Knalpot Brong Bakal Dihukum

Terlebih, knalpot brong memang dilarang dan menganggu ketertiban. Karenanya, dia meminta pendukungnya tertib lalu lintas jelang kampanye terbuka.

“Jadi knalpotnya biasa saja. Nggak usah diganti,” kata Ganjar.

Baca Juga: [Habar News] Pasar Gembrong Kehilangan Pemborong

Di samping itu, Ganjar mengaku berterima kasih dan mengapresiasi TNI. Sebab, sejumlah anggota TNI yang terbukti menganiaya relawannya langsung ditindak.

Editor


Komentar
Banner
Banner