Hot Borneo

Jaringan IndiHome dan Telkomsel di Marabahan Batola Kolaps, Ternyata Ini Penyebabnya

apahabar.com, MARABAHAN – Jaringan IndiHome maupun Telkomsel kolaps di Marabahan dan sekitarnya dalam dua hari terakhir….

Featured-Image
Pekerjaan pelebaran kawasan Bundaran Jembatan Rumpiang membuat kabel dan tiang Telkom harus dipindah. Foto: apahabar.com/Bastian Alkaf

bakabar.com, MARABAHAN – Jaringan IndiHome maupun Telkomsel kolaps di Marabahan dan sekitarnya dalam dua hari terakhir.

Kondisi tersebut sudah terasa mulai, Rabu (13/7) dini hari, terutama di Marabahan dan Rantau Badauh, serta sebagian Bakumpai dan Cerbon.

Koneksi sempat normal lagi sepanjang pagi hingga siang. Namun jaringan kembali turun-naik mulai pukul 22.00.

Situasi tak banyak berubah hingga hari berganti, Kamis (14/7). Penurunan koneksi ini pun membuat kelabakan pelanggan Telkomsel dan IndiHome di Marabahan.

Mereka yang sehari-hari bekerja menggunakan layanan Telkomsel prabayar, untuk sementara pindah provider. Sedangkan pelanggan IndiHome dipastikan harus bersabar.

“Awalnya dikira lupa bayar tagihan IndiHome, hingga jaringan turun-naik dan bahkan hilang. Setelah bertanya ke pengguna lain, ternyata semuanya mengalami masalah serupa,” jelas Gunawan, warga Jalan Haryono MT Marabahan.

Belakangan diketahui penyebab penurunan koneksi adalah pekerjaan pemindahan kabel dan tiang Telkom. Pemindahan ini terkait pelebaran kawasan Bundaran Jembatan Rumpiang.

“Kami mendapatkan permintaan pemindahan tiang dan kabel dari Dinas PUPR, terkait pekerjaan pelebaran kawasan Bundaran Jembatan Rumpiang,” jelas Pimpinan Telkom Marabahan, Dimitri Erlangga, Kamis (14/7) siang.

Adapun proses pemindahan dan kabel dijawalkan selama dua hari. Namun pekerjaan sempat terkendala hujan yang mengguyur Marabahan dan sekitarnya.

“Sekarang kami berupaya secepatnya menyelesaikan pekerjaan. Diharapkan dalam beberapa jam lagi, jaringan Indihome dan Telkomsel kembali normal,” papar Dimitri.

“Sekaligus kami meminta maaf kepada semua pelanggan atas ketidaknyamanan pelanggan di semua kawasan yang terdampak,” tandasnya.



Komentar
Banner
Banner