liga 1

Jamu Persis Solo, Barito Putera Pantang Anggap Remeh!

Pelatih Barito Putera, Rachmad Darmawan menegaskan anak asuhnya untuk tidak menganggap remeh para pemain Persis Solo yang akan menjadi lawannya

Featured-Image
Pelatih Persatuan Sepak Bola (PS) Barito Putera Rahmad Darmawan (tengah) memberikan keterangan jelang laga menghadapi Persis Solo, di Conference Room Kantor Hasnur Group, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Sabtu (2/9/2023). (ANTARA/Tumpal Andani Aritonang)

bakabar.com, JAKARTA – Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan menegaskan anak asuhnya untuk tidak menganggap remeh para pemain Persis Solo yang akan menjadi lawannya dalam lanjutan pekan ke-11 Liga 1.

Terlebih, coach RD sapaan akrabnya meminta para anak asuhnya untuk tetap bermain lebih efektif agar setiap peluang yang dimiliki dapat diciptakan menjadi gol.

“Statistis permainan bukan penentu kemenangan tim, yang terpenting adalah memanfaatkan peluang yang ada untuk memperoleh kemenangan,” ungkap Rahmad jelang pertandingan, Sabtu (2/9).

Pasalnya, hal ini dilakukan oleh eks mantan pelatih Timnas Indonesia itu saat dirinya berkaca dari pertandingan Laskar Antasari sebelumnya saat menghadapi Bali United di akhir pekan lalu.

Baca Juga: Nick Kuipers Ingin Persib kembali Hancurkan Persija di Kandang!

Terlebih, menurut RD, anak asuhnya tampil cukup baik sekaligus mampu mendominasi jalannya permainan namun gagal mengkonversi peluang yang ada sehingga menelan kekalahan dari Bali United.

“Kita sudah lakukan simulasi saat latihan kemarin sore, semoga tim lebih kompak untuk memanfaatkan peluang gol yang ada,” tutur coach RD.

Di samping itu, RD juga menjelaskan kekalahan Laskar Antasari dari Laskar Sambernyawa di musim lalu harus dijadikan momentum untuk meraih kemenangan.

Terlebih, baginya komposisi pemain tim besutanya itu telah jauh berbeda dari musim sebelumnya. Untuk itu, Ia meminta para pemainnya untuk tampil fokus agar tak menelan kekalahan kembali dari Persis Solo.

Baca Juga: Preview dan Link Live Streaming Persija vs Persib

“Saya berharap dukungan dari seluruh penonton, semoga anak asuh saya dapat merealisasikan apa yang sudah kita persiapkan,” pungkasnya.

Kendati demikian, coach RD juga lantas memuji skuat Persis Solo jelang bentrokan melawan anak asuhnya. Coach RD menilai, Laskar Sambernyawa juga memiliki kualitas pemain yang tak kalah jauh dari tim asuhannya.

Tak hanya itu, Coach RD juga menilai bahwa Persis Solo memiliki beberapa penyerang andalan yang mampu merobek jala gawang musuhnya itu.

Adapun saat ini Barito Putera tengah berada di posisi keempat klasemen sementara Liga 1 dengan perolehan poin 17 dari 10 pertandingan.

Duel Barito Putera kontra Persis Solo nantinya akan diselenggarakan di markas Barito di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan, pada Minggu (3/9) esok.

Editor


Komentar
Banner
Banner