Jakarta X Beauty 2023

Jakarta x Beauty Siapkan #FDSustainabeauty Booth, Bawa Empties Kamu!

Jadi cantik tetap bisa ramah lingkungan. Di Jakarta x Beauty, bisa isi ulang beauty empties.

Featured-Image
Jakarta x Beauty menyediakan booth untuk membuang kemasan bekas pakai make up dan skincare. Foto: Apahabar.com/DH

bakabar.com, JAKARTA – Jadi cantik tetap bisa ramah lingkungan. Di Jakarta x Beauty, bisa isi ulang beauty empties. 

Tema utama "Beauty Recharged" yang membawa pesan tentang sustainability, kindness, dan self-love. Dengan fokus pada mencintai diri sendiri, menjaga lingkungan, dan mendukung produk-produk kecantikan ramah lingkungan.

“Industri kecantikan akan terus berkembang untuk jadi lebih baik setiap tahunnya. Baik beauty enthusiasts ataupun brand semakin sadar dengan pentingnya untuk memilih produk yang tidak hanya baik untuk kulit, tapi juga punya nilai tambah dalam menjaga lingkungan.” kata Hanifa Ambadar, CEO Female Daily Network di Jakarta Convention Center, Kamis (3/8).

Dalam rangka mendukung gerakan peduli lingkungan, pengunjung dapat membawa kemasan produk kecantikan bekas pakai ke #FDSustainabeauty Booth.

Jakarta x Beauty

Booth sustainabeauty bisa ditemukan di lokasi Jakarta x Beauty. Foto: Apahabar.com/DH

“Kita bisa bawa kemasan bekas pakai kesini membantu banget buat mengurangi sampah,” jelas Anisa, pengunjung Jakarta x Beauty (3/8).

Dengan melibatkan berbagai pihak seperti brand kecantikan, publik figur, influencers, dan pelaku industri kecantikan, acara ini bisa menjadi sarana untuk mengedukasi dan menginspirasi orang banyak tentang pentingnya bertindak berkelanjutan dan mencintai diri sendiri dengan penuh kasih sayang.

“Kan dirumah banyak banget botol bekas skincare, ternyata disini ada tempat untuk recycling jadi membantu banget sih,” ujar Febri, pengunjung event Jakarta x Beauty.

Sebagai expo kecantikan terbesar di Asia Tenggara, Jakarta X Beauty 2023 memiliki peran penting dalam mengumpulkan para pemangku kepentingan industri kecantikan, sehingga dapat menjadi wadah untuk berbagi ide, inovasi, dan strategi untuk menciptakan dampak positif dalam industri tersebut.

“Hal ini membuktikan bahwa kesadaran kita untuk jadi lebih baik tidak hanya berlaku pada diri sendiri, tapi juga bisa berikan pengaruh positif pada semua yang ada di sekitar kita,” imbuh Hanifa.

Memperjuangkan sustainability, kindness, dan self-love dalam dunia kecantikan diharapkan tak hanya berhenti pada acara Jakarta X Beauty 2023, tetapi juga berlanjut dan terus menginspirasi masyarakat luas untuk terlibat dalam menciptakan perubahan positif dalam industri kecantikan di masa mendatang.

Editor


Komentar
Banner
Banner