Sport

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sederet pertandingan berat sudah menunggu Timnas Indonesia di kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia 2026 zona Asia.

Featured-Image
Setelah Piala Asia 2023, Indonesia kembali bertemu Jepang di kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia 2026 zona Asia. Foto: PSSI

bakabar.com, JAKARTA - Sederet pertandingan berat sudah menunggu Timnas Indonesia di kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia 2026 zona Asia.

Indonesia sudah dipastikan berada di grup C bersama Jepang, Australia, Saudi Arabia, Bahrain dan China.

Arab Saudi menjadi lawan pertama Indonesia. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung 5 September 2024 di Riyadh.

Adapun total pertandingan yang dilakoni Indonesia dan peserta lain di kualifikasi putaran ketiga berjumlah 10 dengan rincian 5 tandang dan 5 kandang.

Hanya dua negara terbaik dari masing-masing grup yang otomatis lolos ke Piala Dunia 2026.

Sedangkan negara di peringkat ketiga dan keempat harus bertarung lagi kualifikasi keempat untuk memperebutkan dua tiket, plus satu tiket playoff interkontinental.

Berhitung di atas kertas, perjuangan Indonesia terbilang berat untuk setidaknya mencapai kualifikasi keempat. Penyebabnya Jepang, Australia dan Arab Saudi merupakan negara-negara yang yang kerap tampil di Piala Dunia.

Jepang tercatat sudah tujuh kali tampil di Piala Dunia. Sejak debut di Piala Dunia 1998, mereka tidak pernah absen dalam perhelatan-perhelatan selanjutnya.
Sementara Australia dan Arab Saudi sama-sama mengemas enam penampilan di Piala Dunia. Bahkan Jepang, Australia, dan Arab Saudi tampil di Piala Dunia 2022.

Capaian terbaik Jepang di Piala Dunia adalah lolos ke babak 16 besar edisi 2002, 2010, 2018, dan 2022.

Demikian pula Australia yang menembus babak 16 besar Piala Dunia 2022. Sementara Arab Saudi pernah mencapai babak 16 besar di Piala Dunia 1994.

Sedangkan China memiliki riwayat tampil di Piala Dunia 2002. Dalam Piala Dunia perdana, mereka mentok di fase grup.

Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia 2026 zona Asia:

5 September 2024
Arab Saudi vs Indonesia

10 September 2024
Indonesia vs Australia

15 Oktober 2024
China vs Indonesia

14 November 2024
Indonesia vs Jepang

19 November 2024
Indonesia vs Arab Saudi

20 Maret 2025
Australia vs Indonesia

25 Maret 2025
Indonesia vs Bahrain

5 Juni 2025
Indonesia vs China

10 Juni 2025
Jepang vs Indonesia

Editor


Komentar
Banner
Banner