Piala Dunia U-17 2023

Jadwal Drawing Piala Dunia U-17 2023, Indonesia Ada di Pot 1

Jadwal drawing Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Zurich, Swiss, pada 15 September nanti. 

Featured-Image
Trofi Piala Dunia U-17. (foto: FIFA)

bakabar.com, JAKARTA - Jadwal drawing Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Zurich, Swiss, pada 15 September nanti. 

Pengundian itu akan disiarkan secara langsung melalui platform digital FIFA pada pukul 21.00 WIB.

Ada 24 tim yang akan bermain di turnamen itu, yaitu Argentina, Brasil, Burkina Faso, Kanada, Ekuador, Inggris, Prancis, Jerman, Indonesia, IR Iran, Jepang, Republik Korea, Mali, Meksiko, Maroko, Kaledonia Baru, Selandia Baru, Panama, Polandia, Senegal, Spanyol, Amerika Serikat, Uzbekistan dan Venezuela.

Baca Juga: Persiapan Piala Dunia U-17, Pemerintah Kucurkan Dana Rp399 Miliar

Ke-24 negara akan diundi ke dalam enam grup yang terdiri dari empat negara. Nantinya, tim-tim tersebut dibagi menjadi empat pot, dengan satu tim dari setiap pot akan diundi ke dalam setiap grup.

Tim telah dialokasikan ke dalam pot berdasarkan sistem poin yang ditentukan oleh performa mereka di lima edisi terakhir Piala Dunia FIFA U‑17, dengan negara yang memenangkan turnamen kualifikasi konfederasi masing-masing diberikan bonus lima poin.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Nonton Piala Dunia U-17 di Situs FIFA

Indonesia otomatis ditempatkan di Pot 1 sebagai tuan rumah. FIFA juga memastikan tidak ada grup yang memiliki lebih dari satu tim dari konfederasi yang sama.

Pengundian akan dilakukan oleh Direktur Turnamen FIFA Jaime Yarza, dengan mantan pemenang Piala Dunia FIFA U‑17 Stephen Appiah dan Júlio César, yang tampil di final edisi 1995, bertindak sebagai asisten.

Berikut Pembagian Pot Piala Dunia U-17 2023:

Pot 1: Indonesia, Brazil, Meksiko, Prancis, Spanyol, Jepang

Pot 2: Jerman, Mali, Inggris, Republik Korea, Argentina, Ekuador

Pot 3: Selandia Baru, IR Iran, Senegal, AS, Uzbekistan, Maroko

Pot 4: Kanada, Kaledonia Baru, Panama, Venezuela, Polandia, Burkina Faso

Editor


Komentar
Banner
Banner