Hot Borneo

Jabatan Kasi Datun Kejari Tabalong Diserahterimakan, Simak Pesan Kajari M Ridosan

Jabatan Kepala Seksi (Kasi) Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Negeri Tanjung bergeser

Featured-Image
Jabatan Kasi Datun diserahterimakan dengan disaksikan langsung Kajari Tabalong, Mohamad Ridosan, beserta jajarannya. Foto: Kejari Tabalong

bakabar.com, TANJUNG - Jabatan Kepala Seksi (Kasi) Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Negeri Tanjung bergeser.

Jabatan yang sebelumnya ditempati Arditya Bima Yogha yang pindah tugas ke Kejari Kotabaru sebagai Kasi Pidsus, kini diduduki oleh Pinto Aribowo. 

Acara serah-terima jabatan tersebut digelar di aula Kejari Tabalong, dipimpin Kepala Kajari Tabalong, Mohamad Ridosan, Rabu (28/12).

Pada saat itu juga Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Negeri Tabalong yang baru, dilantik dan diambil sumpahnya oleh Kepala Kajari Tabalong.

Sebagai saksi pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut, Kasi Intelijen Amanda 
Adelina dan Kasi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan, Totok Walidi.

Kepala Kejari Tabalong, Mohamad Ridosan, menekankan kepada pejabat yang baru dilantik serta kepada seluruh Pegawai Negeri Sipil di jajarannya agar selalu menjaga integritas.

"PNS di jajaran Kejari Tabalong supaya selalu menjaga integritas yang berdasar kepada nilai-nilai core value Aparatur Sipil Negara yaitu berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif," pintanya.

"Terkait mutasi, adalah hal yang wajar di jajaran kejaksaan," tandas Mohamad Ridosan.

Editor


Komentar
Banner
Banner