Regional

Identitas Mayat Pria di Tol Sumo Terkuak, Korban adalah Pemulung

Polisi menemukan identitas mayat pria yang ditemukan tergeletak di tepi Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) Kilometer 745. Korban berprofesi sebagai pemulung.

Featured-Image
Ilustrasi pembunuhan. Foto: CNN

bakabar.com, SURABAYA - Polisi menemukan identitas mayat pria yang ditemukan tergeletak di tepi Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) Kilometer 745. Korban berprofesi sebagai pemulung.

Hal itu dikonfirmasi oleh Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo Tiksnarto Andaru Rahutamo. Menurut dia, mayat pria itu adalah M Wafi (48) asal Tambelangan, Sampang, Madura. 

"Korban bekerja sebagai pemulung di kawasan Bungurasih, Sidoarjo," kata Andaru kepada awak media, Jumat (23/6).

Baca Juga: Potongan Tubuh Ditemukan di Surabaya, Sidoarjo Ada Kasus Mutilasi

Andaru mengatakan bahwa pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi, di antaranya adalah teman-teman korban.

Sebelumnya diberitakan bahwa seorang pengguna jalan Tol Sumo dikagetkan dengan penemuan mayat pria yang bersimbah darah. Saat diperiksa petugas, mayat tersebut diduga korban pembunuhan.

Mayat pria itu memiliki tinggi badan 160 cm, memakai celana jeans biru, dan baju batik ungu. Kondisinya bersimbah darah dengan luka sayatan benda tajam di kepala. 

Baca Juga: Pembunuh Mahasiswi Surabaya Tertangkap: Ingin Kuasa Harta Korban

"Diduga korban tindak kejahatan karena ada luka bacok di kepala," jelas Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo Iptu Ony Purnomo kepada awak media.

Kanit PJR Jatim 3 Warugunung AKP Imam menambahkan, di tubuh korban juga ada sejumlah luka memar. Korban juga mengalami patah tulang kaki.

"Ada sejumlah luka terbuka di kepala dan dagu. Ada juga luka memar di dada dan kaki patah," kata Imam.

Editor


Komentar
Banner
Banner