bakabar.com, JAKARTA - Cuaca ekstrem terus terjadi jelang akhir tahun 2022. Sebagian besar wilayah di Indonesia mengalami hujan deras dalam intensitas panjang yang membuat banyak daerah terendam banjir. Salah satunya daerah Banten.
Puluhan rumah warga di dua kecamatan di Kabupaten Tangerang, Banten, terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur dalam beberapa hari terakhir hingga menyebabkan air sungai meluap.
"Dari laporan yang diterima banjir itu akibat luapan Sungai Cimanceuri, sehingga berdampak kepada 48 KK karena 35 rumah terendam banjir. Banjir itu terjadi di Kecamatan Jayanti dan Kresek," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat di Tangerang, Jumat (30/12) melansir Antara.
Baca Juga: Akibat Fenomena Bulan, 21 Wilayah Pesisir Terancam Banjir Rob
Ia menyebutkan banjir akibat luapan sungai tersebut terjadi di Kecamatan Jayanti tepatnya di Perumahan Taman Cikande dan di Desa Pasir Ampo, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang.
"Kalau untuk korban, khusuanya warga yg di Jayanti rencana diungsikan ke mushalla. Namun, sampai saat ini warga belum ada yang mau untuk mengungsi," katanya.
Ia juga menjelaskan untuk banjir yang terjadi di Kecamatan Jayanti dengan kondisi ketinggian air 15-70 centimeter.
Baca Juga: Jabodetabek Berpotensi Banjir Besar, PJ Heru Usulkan Penerapan WFH
Tim logistik BPBD Kabupaten Tangerang saat ini tengah mengirimkan bantuan logistik ke lokasi terdampak banjir.
"Sembako kita juga sudah siapkan untuk didistribusikan ke para korban bencana," tukasnya.