bakabar.com, JAKARTA - Hujan deras disertai angin kencang di Jakarta Timur mengakibatkan tiga pohon bertumbangan, Senin (27/3) sore. Sejumlah jalan pun harus tertutup.
Pertama di Jalan H Miran Nomor 16, kemudian di Jalan Raden Inten II Nomor 62, dan terakhir di Jalan Jenderal RS Soekanto.
Tumbangnya sejumlah pohon di wilayah Jakarta Timur sempat membuat tim Gulkarmat kewalahan melakukan evakuasi.
Baca Juga: Mobil Tertimpa Pohon Tumbang, Bisa Dapat Ganti Rugi Rp10 Juta
"Macet karena jam pulang kerja, orang mau pulang buat buka puasa, banyak kendaraan yang turunin kecepatan kendaraan karena masih hujan, bahkan sampai ada yang berhenti pas ada pohon tumbang," tutur Kepala Seksi Ops Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat), Jakarta Timur Gatot Sulaeman.
"Itu yang membuat tim kita agak susah atau lama menjangkau ke lokasi buat langsung kita evakuasi," ujarnya lagi.
Setelah dapat menjangkau lokasi pohon tumbang, tim langsung melakukan pemotongan pohon dan melakukan evakuasi.
Pantauan bakabar.com, proses evakuasi berjalan dengan lancar. Masyarakat dapat kembali berlalu-lalang di ketiga ruas jalan tersebut.