Nasional

Hipmi dan Hanida Foundation Bantu Pendidikan Warga Terpencil

apahabar.com, JAKARTA – Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP Himpi) bersama Yayasan Hanida Foundation…

Featured-Image
Ketum BPP Hipmi Mardani H Maming beri bantuan untuk siswa SD di Blok Cilele Desa Wanajaya, Kecamatan Telukjambe, Karawang, Jabar. Foto: Istimewa

bakabar.com, JAKARTA – Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP Himpi) bersama Yayasan Hanida Foundation memberikan bantuan kepada para siswa SD, SMP dan SMA di kawasan dusun terpencil di Kecamatan Telukjambe, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Bantuan berupa perlengkapan sekolah mulai buku hingga sepatu untuk para siswa tersebut, adalah bagian dari program Hipmi Peduli dan program kemanusiaan Yayasan Hanida (Harapan Indonesia Gemilang) Foundation.

Penyerahan bantuan dilakukan di bangunan sekolah blok Cilele Desa Wanajaya, Kecamatan Telukjambe, Selasa (31/8) dengan acara sederhana.

Selain para siswa dan pengajar serta sejumlah tokoh desa, juga hadir Ketua Umum BPP Hipmi Mardani H Maming dan Ketua Pembina Yayasan Hanida Foundation, Sri Suparni Bahlil.

Blok Cilele saat ini dihuni oleh sekitar 4.500 KK. Dusun ini belum dialiri listrik, dan status sekolahnya masih berapliasi dengan sekolah di desa lain. Saat ini jumlah siswa SD, SMP dan SMA 140 orang dan mereka gabung jadi satu di satu sekolah.

Jalan menuju dusun ini relatif sulit. Hampir tak ada pembangunan infrastruktur dari pemerintah daerah setempat untuk dusun ini, karena blok Cilele berada dalam kawasan hutan.

Sebelumnya BPP Hipmi dan Hanida Foundation sudah memberikan bantuan kepada warga dusun di antaranya lampu penerangan dengan tenaga matahari.

Ketua Umum BPP Hipmi Mardani H Maming dalam sambutan menyatakan kepada warga desa akan mengkomunikasikan dengan kementerian terkait mengenai status lahan di blok Cilele agar jelas peruntukannya sehingga pemerintah daerah bisa memasukan blok Cilele dalam anggaran pembangunan.

Mardani H Maming juga mengingatkan agar para siswa di blok Cilele tetap semangat menuntut ilmu walau di tengah keterbatasan.

Hal yang sama disampaikan Ketua Pembina Yayasan Hanida Foundation Sri Suparni Bahlil.

Hanida Foundation akan terus memberikan semangat dan motovasi kepada para siswa dan warga blok Cilele agar nanti dapat lebih sejahtera.

Komentar
Banner
Banner