Nasional

Hindari Kemacetan Malam Tahun Baru, Putar Balik di Sampit Ditutup

Mencegah kemacetan kendaraan di malam pergantian tahun, Sat Lantas Polres Kotawaringin Timur (Kotim) melakukan rekayasa jalan di Sampit.

Featured-Image
Rekayasa Lalu lintas di Sampit selama malam tahun baru. Foto: Satlantas Polres Kotim

bakabar.com, SAMPIT - Mencegah kemacetan kendaraan di malam pergantian tahun, Sat Lantas Polres Kotawaringin Timur (Kotim) melakukan rekayasa jalan di Sampit.

Rekayasa lalu lintas yang dilakukan berupa menutup beberapa putar balik jalan dalam kota.

"Khusus malam pergantian tahun, kami melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Ahmad Yani, Tjilik Riwut, Jalan Jenderal Sudirman sampai Bundaran Belanga," papar Kapolres Kotim AKBP Sarpani, melalui Kasat Lantas AKP Firdaus Canggih, Minggu (31/12).

Selain menghindari kemacetan, rekayasa lalu litas tersebut juga merupakan upaya edukasi kepada masyarakat agar disiplin dalam berlalulintas.

 "Kami juga sudah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas selama malam tahun baru," sambung Firdaus.

Selain dalam kota Sampit, pengaturan jalur lalu lintas juga dilakukan di jalan menuju kawasan wisata. Salah satunya Pantai Ujung Pandaran.

"Kalau terjadi kepadatan di Ujung Pandaran, kami sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas. Pengaturan ini juga merupakan mitigasi kecelakaan lalu lintas," pungkas Firdaus.

Editor


Komentar
Banner
Banner