Pemkab Tanah Bumbu

Hijaukan Lingkungan, Jajaran Polsek Batulicin Tanam Puluhan Jenis Pohon

apahabar.com, BATULICIN – Jajaran Polsek Batulicin ikut melaksanakan penanaman pohon di sekitar Mapolsek Batulicin, Jumat (03/01)…

Featured-Image
jajaran Polsek Batulicin melaksanakan penanaman pohon di sekitar Mapolsek Batulicin. Foto-stimewa

bakabar.com, BATULICIN – Jajaran Polsek Batulicin ikut melaksanakan penanaman pohon di sekitar Mapolsek Batulicin, Jumat (03/01) pagi.

Penanaman pohon dilakukan sebagai wujud Polri peduli penghijauan dengan mewujudkan penanaman 1000 pohon.

“Tujuan penanaman pohon ini salah satunya agar ke depannya anak cucu kita dapat menikmati udara yang bersih dan menikmati hasil tanaman yang sekarang di tanam,” ujar Kapolsek Batulicin, Iptu Farikin Rois.

Penanaman puluhan pohon berbagai jenis diikuti oleh Kasium Polsek Batulicin, Kanit Binmas dan seluruh anggota Polsek Batulicin.

“Ada sekira 30 pohon yang kami tanam secara bersama, seperti petai, sirsak dan alpukat,” ujar Farikin.

Selain di Tanah Bumbu, penanaman pohon oleh Polri juga dilakukan di banyak daerah lain di Indonesia. Polda Kalsel hari ini juga menanam puluhan ribu pohon untuk penghijauan.

Baca Juga: Hujan Berhenti, Sungai Kusan Mulai Surut

Baca Juga: 90 Pejabat Tanbu Dilantik, Eka Saprudin Gantikan Almarhum Kursani

Reporter: Syahriadi
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner