Peristiwa & Hukum

Heboh, Minuman Kemasan Diduga Miras Beredar di HST?

Publik di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), akhir-akhir ini dihebohkan dengan beredarnya jenis minuman kemasan diduga minuman meras (miras) jenis Asli Otentik

Featured-Image
Heboh, minuman kemasan diduga miras beredar di HST. Foto-Istimewa

bakabar.com, BARABAI - Publik di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), akhir-akhir ini dihebohkan dengan beredarnya jenis minuman kemasan diduga minuman meras (miras) jenis Asli Otentik (AO) Orang Tua.

Minuman kemasan berwarna kuning diduga miras itu kini ramai-ramai jadi perbincangan di grup-grup sosial media seperti WhatsApp. Bahkan informasinya dibagikan secara berulang-ulang dalam bentuk foto.

Selain kemasan yang beredar dalam bentuk foto, muncul juga lagu dengan judul "Jingle AO Asli Otentik" yang diposting di channel YouTube Anggur OT.

Kemasan AO yang beredar tersebut didominasi warna kuning dengan beberapa tulisan menggunakan warna merah dan hitam sedangkan di satu sisi pojok bagian kiri atas bertuliskan "SAMPLE".

Menanggapi hal itu, Kabid SDMK Dinkes HST, Rudi mengakui pihaknya belum tahu persis merk dan jenis kemasan tersebut.

"Intinya hingga saat ini belum ada laporan dari masyarakat terkait beredarnya kemasan tersebut di HST," jelasmya.

Terkait imbauan, Rudi mengatakan akan menarik izin edar atau mencabut izin edar dari Dinkes karena tidak ada wewenang itu sebelum ada arahan atau himbauan dari BPOM.

"Untuk saat ini secara umum kami belum bisa memberikan pernyataan apa-apa, karena belum ada arahan dan belum ada pengaduan juga dari masyarakat," ujarnya.

Rudi mengatakan terkait hal itu, nanti pihaknya akan melakukan tindakan dengan mengantisipasi ke toko-toko obat dan apotik untuk melakukan tinjauan.

Sementara itu, Kapolres HST, AKBP Jimmy Kurniawan melalui Kasubsi PIDM, Aipda M Husaini saat dikonfirmasi mengakui Jajaran Polres hingga Polsek juga belum menerima adanya aduan dan laporan dari masyarakat.

"Jika ada pasti akan kita tindak, bila peredaran kemasan tersebut sifatnya ilegal dan meresahkan serta membawa dampak buruk bagi masyarakat," tegasnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan tidak mudah mengkonsumsi makanan atau minuman yang belum ada kejelasan izin atau asal-usulnya.

"Kepada para orang tua agar lebih berhati-hati dan lebih mengawasi anak-anak mereka terutama saat anak sedang bergaul di luar rumah," ujarnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner