Sport

Hasil Liga Italia: Cristiano Ronaldo Moncer Lagi, Bawa Juventus Gasak Sassuolo

apahabar.com, TURIN – Ditandai gol Cristiano Ronaldo, Juventus mengalahkan Sassuolo dengan skor 3-1 dalam pertandingan lanjutan…

Featured-Image
Cristiano Ronaldo mencetak satu gol dalam kemenangan Juventus atas Sassuolo. Foto: Globalist

bakabar.com, TURIN – Ditandai gol Cristiano Ronaldo, Juventus mengalahkan Sassuolo dengan skor 3-1 dalam pertandingan lanjutan Liga Italia di Allianz Stadium, Senin (11/1) dini hari.

Kemenangan itu tidak diperoleh dengan mudah. Terlebih sepanjang babak pertama, Juventus kehilangan dua pemain akibat cedera.

Weston McKennie harus mengakhiri pertandingan di menit 19, setelah mengalami masalah betis kanan. Selanjutnya pelatih Andrea Pirlo memasukkan Aaron Ramsey sebagai pengganti.

Kemudian di menit 43, giliran Paulo Dybala yang ditarik keluar akibat masalah serupa dan digantikan Dejan Kulusevski.

Sesaat sebelum babak pertama tuntas, Sassuolo kehilangan Pedro Obiang akibat kartu merah. Obiang diusir wasit akibat tekel keras kepada Federico Chiesa.

Juventus baru mampu memecah kebuntuan di menit 50. Danilo melepas sepakan keras dari luar kotak penalti yang meluncur ke pojok kanan gawang Sassuolo.

Namun Sassuolo tak butuh waktu lama untuk menyamakan kedudukan. Kelengahan lini belakang Juventus dihukum Neroverdi di menit 58.

Gregoire Defrel yang tak terkawal di kotak penalti, menerima umpan Hamed Traore. Dengan sekali kontrol, Defrel melepas tembakan yang mengecoh penjaga gawang Wojciech Szczesny.

Juventus akhirnya unggul lagi di menit 82. Umpan mendatar Gianluca Fabrotta dari kiri kotak penalti, sukses disambar Aaron Ramsey di depan gawang.

Tak lama sebelum pertandingan berakhir, Ronaldo mengunci kemenangan tuan rumah. Diawali serangan balik, CR7 menyelesaikan peluang dengan sepakan ke pojok kanan gawang.

Kemenangan membawa Juventus naik ke urutan keempat berkat 33 poin. Sementara Sassuolo, melorot ke peringkat tujuh dengan 29 poin

La Vecchia Signora berselisih 4 poin dari Inter Milan di peringkat kedua. Nerazzuri yang dijamu AS Roma di Stadion Olimpico, harus puas bermain imbang 2-2.

Hasil Pertandingan Liga Italia

10 Januari
Genoa 2 – 0 Bologna
AC Milan 2 – 0 Torino
AS Roma 2 – 2 Inter Milan
Hellas Verona 2 – 1 Crotone
Parma Calcio 0 – 2 Lazio
Udinese 1 – 2 Napoli
11 Januari
Fiorentina 1 – 0 Cagliari
Juventus 3 – 1 Sassuolo



Komentar
Banner
Banner