News

GIIAS 2022: Jual Mobil Dimudahkan Inspeksi Gratis dari OLX Autos

apahabar.com, JAKARTA – Platform jual beli mobil bekas, OLX Autos, kembali hadir sebagai trade-in partner di…

Featured-Image
Platform jual beli mobil bekas, OLX Autos, kembali hadir sebagai trade-in partner di GIIAS 2022. (Foto: dok. apahabar.com/AD)

bakabar.com, JAKARTA – Platform jual beli mobil bekas, OLX Autos, kembali hadir sebagai trade-in partner di GIIAS 2022.

Kehadiran kali kedua di pameran otomotif yang berlangsung mulai 11 hingga 21 Agustus itu, membawa fasilitas yang lebih baik.

Tidak tanggung-tanggung terdapat 5 booth dari OLX Autos tersebar di berbagai hall pada GIIAS kali ini.

“Tahun ini kami datang dengan fasilitas yang lebih baik dengan menaruh booth lebih banyak, yaitu 5 titik di masing-masing hall,” kata Hendri Tadjuni, Chief Operating Officer OLX Autos Indonesia saat konferensi pers, Senin (15/8).

Hendri menambahkan, kehadirannya di GIIAS tahun ini, lantaran terdapat dua alasan yang memotivasi OLX Autos untuk hadir lebih baik.

“Animo masyarakat yang sangat besar menjadi motivasi pertama kami. Kendati konsep menjual mobil online tanpa ribet masih baru. Namun, pada GIIAS tahun lalu, kami mendapat respon positif," ujarnya.

Untuk itu, lanjut dia, pihaknya akan terus berkomitmen karena industri mobil baru akan terus tumbuh, maka penting juga untuk memikirkan sektor mobil bekasnya. “Kami berharap OLX bisa menjadi bagian dari ekosistem secara keseluruhan,” pungkasnya.

OLX Autos sendiri menawarkan beberapa hal menarik, seperti Inspection Center di mana para pengunjung bisa melakukan inspeksi harga mobil bekasnya dengan tenaga konsultan profesional yang sudah disediakan secara gratis.

Tidak hanya itu, mereka juga menawarkan beragam promo, seperti saldo digital hingga Rp5 juta.

Pada GIIAS tahun ini, OLX menargetkan melakukan inspeksi sebanyak 1500 unit mobil.

Angka tersebut jika dibandingkan tahun lalu cukup bertambah signifikan, yang hanya melakukan lebih dari 300 unit inspeksi karena kendala pandemi.

OLX Autos juga menawarkan 2 cara inspeksi kendaraan yaitu, Home Inspection dimana para pelanggan bisa memesan tenaga inspeksi ke lokasi yang sudah ditentukan.

Satu lagi dengan hadir ke titik inspeksi yang sudah dipersiapkan di berbagai daerah seperti Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Makassar dan kota-kota besar lainnya.

Di sisi lain, Kukuh Kumara, Sekretaris Umum Gaikindo menyampaikan, hadirnya OLX Autos bisa mempermudah dan mempercepat proses pembelian atau penjualan mobil pengunjung.

“Menjual atau membeli mobil itu membutuhkan sebuah perencanaan yang matang, karena mobil adalah sebuah aset yang berharga. Dengan adanya OLX Autos mempercepat proses tersebut bagi para pengunjung,” tukasnya. (Adit)



Komentar
Banner
Banner