Tak Berkategori

Gerakan Cinta Museum dengan Jalan Sehat

apahabar.com, KANDANGAN – Ribuan warga Hulu Sungai Selatan mengikuti kegiatan jalan sehat bersama di Lapangan Lambung…

Featured-Image
Sekretaris Daerah (Sekda) Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Muhammad Noor, didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Prov. Kalimantan Selatan (Kalsel) Drs Yusuf Efendi, M.Ap  saat melepas jalan sehat di Lapangan lambung Mangkurat Kandangan. Foto-Humas HSS

bakabar.com, KANDANGAN – Ribuan warga Hulu Sungai Selatan mengikuti kegiatan jalan sehat bersama di Lapangan Lambung Mangkurat, Kandangan, pada Minggu (16/6) pagi.

Kegiatan yang digelar UPTD Museum Lambung Mangkurat Banjarbaru bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten HSS itu dalam rangka Gerakan Cinta Museum Kalimantan Selatan (Kalsel.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalsel, Yusuf Effendi mengatakan kegiatan Gerakan Cinta Museum Kalsel ini sebagai wahana penguat Revitalisasi Museum di Kalsel yang bertujuan untuk memperbesar jumlah pengunjung museum serta meningkatkan apresiasi dan kepedulian masyarakat terhadap warisan budaya bangsa.

Yusuf Effendi berharap melalui museum, generasi muda dapat belajar mengetahui dan memahami potensi daerah sebagai modal pembangunan dan kebanggaan masyarakat Kalsel.

"Karena museum merupakan salah satu identitas masyarakat dan sarana dalam pengembangan peradaban manusia yang tidak hanya bergerak pada sektor budaya melainkan juga bergerak di sektor ekonomi, politik, sosial dan lain-lain," katanya.

Sementara itu, Sekretaris DaerahH Muhammad Nor sangat mengapresiasi dan berterima kasih karena Dinas Pendidikan Provinsi Kalsel menggelar kegiatannya di Hulu Sungai Selatan.

“Dengan adanya acara ini semoga bisa memberitahu Masyarakat agar lebih memamahami dan mengunjungi bahwa ada Museum kita di Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Mudah-mudahan tahun mendatang tetap dilaksanakan di Hulu Sungai Selatan,” ucapnya.

Kepala Dinas Pendidikan Hulu Sungai Selatan Nordiansyah menambahkan, pihaknya akan terus berupaya untuk menginformasikan keberadaan Museum dan sudah menghubungi pihak-pihak sekolah agar bisa membawa siswa-siswi untuk mengunjungi Museum Rakyat HSS.

Melalui museum, sambungnya, banyak wawasan-wawasan ilmu pengetahuan yang bisa didapatkan oleh pengunjung, terkait dengan sejarah yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

“Harapan kami, semoga masyarakat HSS lebih mengenal museum yang ada di Kalsel, khususnya lagi Museum Rakyat HSS di Desa Hamalau. Sebab untuk pendaftarannnya mereka harus ke Museum Rakyat HSS kemarin,” ujarnya.

Diketahui, kegiatan ini diisi dengan panggung hiburan, sosialisasi, pembagian hadiah dan diikuti dengan peserta Jalan Sehat berjumlah 3000 orang dari semua kalangan masyarakat HSS.

"Mari Kunjungi Museum! dengan mengunjungi museum sama dengan belajar, menambah wawasan, agar kita lebih mengenal seni, budaya, dan sejarah Hulu Sungai Selatan," ajak Nordiansyah.

Jalan sehat tersebut diresmikan Sekretaris Daerah (Sekda) Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Muhammad Noor. Tampak hadir, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Yusuf Efendi.

Baca Juga:Hadirkan Habib Ahmad Al Habsyi, Persiapan MTQ HSS Sudah 80%

Baca Juga:Bupati Silaturahmi dengan IBI Cabang HSS

Reporter: AHC 01
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner