Kalteng

Gerak Cepat, Saber Pungli Kapuas Bahas Program 2021

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) Kabupaten Kapuas, Kalteng,…

Featured-Image
Rapat koordinasi persiapan program kerja Saber Pungli Kapuas di aula Pesat Gatra Polres Kapuas. Foto:Istimewa

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) Kabupaten Kapuas, Kalteng, meggelar rapat koordinasi, Kamis (14/1).

Rapat di aula Pesat Gatra Polres Kapuas tersebut, dipimpin Ketua Pelaksana Saber Pungli, Kompol Iqbal Sengaji yang juga Waka Polres Kapuas.

“Situasi utama yang dibahas adalah persiapan program kerja 2021, serta mengevaluasi kegiatan tahun sebelumnya,” papar Iqbal.

Kemudian kesiapan dan persiapan Kapuas sebagai pilot project model kota tanpa pungutan liar.

Target tersebut berusaha dicapai dengan pembentukan dan penempatan posko Saber Pungli dari tingkat kabupaten hingga desa.

“Termasuk yang dibahas adalah terkait rencana pembentukan dan pengangkatan kelompok masyarakat sadar pungli,” pungkas Iqbal.



Komentar
Banner
Banner