Nasional

Gempa Dangkal 4,5 M Guncang Sampit Kotawaringin Timur

Gempa berkekuatan 4,5 magnitudo mengguncang Sampit, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, Senin (30/10) pukul 01.21 WIB.

Featured-Image
Pecahan plafon dan kipas angin mesjid yang jatuh ketika terjadi gempa di Kotawaringin Timur, Kalteng.

bakabar.com, SAMPIT - Gempa berkekuatan 4,5 magnitudo mengguncang Sampit, Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, Senin (30/10) pukul 01.21 WIB.

Pusat gempa berada di darat, tepatnya di 25 kilometer timur laut dari Sampit. Gempa ini tergolong gempa dangkal, karena pusat gempa berada di kedalaman 13 kilometer.

Gempa dirasakan di sejumlah wilayah. Termasuk di Sampit, Kecamatan Baamang, hingga Kecamatan Mentawa Baru, Ketapang, dengan intensitas MMI (Modified Mercalli Intensity) III.

Dalam skala ini, getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu. Belum diketahui dampak gempa yang pertama kali terjadi di Kotawaringin Timur ini.

Namun sejumlah video yang dibagikan warga menunjukkan kepanikan, hingga keretakan dan plafon berjatuhan dalam sejumlah bangunan rumah maupun tempat ibadah.

Editor


Komentar
Banner
Banner