Sport

Ezra Cetak Gol Perdana, Timnas Indonesia Bobol Gawang Myanmar Empat Kali

apahabar.com, JAKARTA – Ditandai gol perdana Ezra Walian, Timnas Indonesia mengalahkan Myanmar dalam pertandingan uji coba…

Featured-Image
Ezra Walian akhirnya mampu mencetak gol dalam uji coba Timnas Indonesia melawan Myanmar, Kamis (25/11). Foto: Bola

bakabar.com, JAKARTA – Ditandai gol perdana Ezra Walian, Timnas Indonesia mengalahkan Myanmar dalam pertandingan uji coba di Gloria Sports Arena, Kamis (25/11) malam.

Indonesia sudah membuka keunggulan di menit 4. Crossing dari Ezra Walian disambut sundulan Ricky Kambuaya yang tak mampu diantisipasi kiper Pyae Phyo Ayng.

Melalui serangan balik di menit 12, Indonesia berhasil menambah keunggulan. Umpan terobosan Alfeandra Dewangga tak kesulitan diselesaikan Irfan Jaya.

Tertinggal dua gol, Myanmar menccoba bermain lebih sabar. Namun bukan menyamakan skor, gawang mereka kembali bobol di menit 33.

Lewat serangan dari kiri, Witan Sulaeman berhasil mencetak gol ketiga Indonesia lewat tembakan mendatar ke tengah gawang.

Myanmar sempat memperoleh peluang bagus di menit 35. Namun sepakan keras Mg Mg Win di kotak penalti, masih melebar ke kiri gawang.

Selepas turun minum, Irfan hampir saja mencetak brace, seandainya Pyae Phyo Ayng gagal mengantisipasi tembakan jarak dekat striker PSS Sleman tersebut.

Kemudian di menit 51, sontekan Ezra Walian yang memanfaatkan crossing Ricky Kambuaya, juga melenceng di kanan gawang.

Akhirnya Indonesia memperoleh hadiah penalti di menit 54, setelah Win Moe Kyaw melakukan handball. Ezra yang menjadi eksekutor, berhasil mengecoh Pyae Phyo Ayng.

Meski melalui titik putih, itulah gol perdana Ezra Walian bersama Timnas Indonesia, setelah melalui 5 pertandingan.

Upaya Myanmar baru membuahkan hasil di menit 73. Mg Mg Lwin mencatatkan nama di papan skor, setelah menyundul umpan lambung dari sudut kanan.

Hingga pertandingan berakhir, kedudukan tidak berubah. Selanjutnya Timnas Indonesia menjajal kekuatan Antalya Halspor, sebelum memasuki persiapan akhir menghadapi Piala AFF 2020.



Komentar
Banner
Banner