Heli Mendarat Darurat

Evakuasi Kapolda Jambi Libatkan Personel TNI

Prajurit TNI dikerahkan untuk membantu evakuasi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono beserta rombongan di hutan Desa Tamiai, Kabupaten Kerinci, Jambi, Senin (2

Featured-Image
Gubernur Jambi Al Haris saat ditemui awak media di Posko Evakuasi. (Foto: apahabar.com/Ramadhani Al-Qorni)

bakabar.com, JAMBI - Prajurit TNI dikerahkan untuk membantu evakuasi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono beserta rombongan di hutan Desa Tamiai, Kabupaten Kerinci, Jambi, Senin (20/2).

Dari Kodim 0417 Kerinci sebanyak 60 orang dan satu unit helikopter NAS-332 Super Puma H-3211 lepas satu unit dari Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.

Helikopter TNI AU ini diawaki Mayor Pnb M. Ravi Rakasiwi (IP), Kapten Pnb Surya Mega (Penerbang I), dan Letda Wisnu Dwi (Penerbang II).

Mereka dilengkapi peralatan hoist yang memungkinkan pertolongan korban dengan teknik hovering atau tanpa mendarat.

"Prajurit TNI yang diterjunkan itu sudah bergabung dengan tim SAR untuk membantu evakuasi," kata Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM Hatta.

Baca Juga: Kapolri Terjunkan Dua Helikopter Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi

Saat ini tim gabungan dan masyarakat terus bersatu padu mengevakuasi mereka. Korem 042/Gapu juga menyusun beberapa strategi untuk evakuasi tempat titik penanganan pertama.

"TNI menyiapkan Makoramil Batang Merangin sebagai Posko Crisis Center untuk Fullout Tim Gabungan, karena merupakan satuan terdekat dari lokasi kejadian," kata RM Hatta.

Selain itu, pihaknya juga tengah menyiapkan Posko Crisis Center Polda Jambi (Bandara Lama) ke Rumkit Bratanata, termasuk penyiapan ruang VVIP Presidensial Room, R VIP Kartika, Tim Trauma Centre, CT Scan dan Rontgen di RS DKT Bratanata.

Saat ini proses evakuasi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan di Hutan Tamiai, Kabupaten Kerinci, masih terus berlangsung. Bantuan logistik makanan dan selimut sudah diberikan oleh tim udara pagi tadi untuk Kapolda Jambi beserta rombongan.

Baca Juga: Mabes Polri: Kapolda Jambi Selamat dan Hanya Alami Luka

Mantan Wapres Jusuf Kalla, Gubernur Jambi Al Haris, dan Komandan Korem 042 Garuda Putih Brigjen TNI Supriono ikut membantu proses evakuasi.

Gubernur Jambi Al Haris mengajak warga Jambi untuk mendoakan agar Kapolda dan rombongan diberikan kemudahan untuk proses evakuasi.

"Sampai saat ini semua tim sudah berupaya mengevakuasi beliau (Kapolda), saya mengajak warga Jambi di masjid Ashar, Magrib dan Isya saya minta semua mendoakan pak Kapolda dan rombongannya. Mohon kiranya agar warga Jambi mendoakan semoga Allah memberikan kemudahan untuk mengevakuasi beliau (Kapolda) agar bisa keluar dan bisa dirawat," kata Al Haris di Posko evakuasi di Tamiai, Kerinci.

Di lokasi saat ini, lanjut Al Haris, tim berupaya membersihkan pohon untuk lokasi helikopter evakuasi mendarat.

"Tim sedang berupaya membersihkan kayu-kayu disitu untuk lokasi mendarat helikopter. Sejauh ini evakuasi jalur udara yang sangat memungkinkan," sebutnya.

Baca Juga: UPDATE Heli Kapolda Jambi Mendarat Darurat di Hutan Kerinci

Diketahui, Helikopter Bell 412 SP milik Polri dengan nomor registrasi P-3001 yang ditumpangi oleh Kapolda Irjen Pol Rusdi Hartono bersama rombongan jatuh di titik Koordinat S20 9’ 3.53’‘ E1010 42’ 12.63’‘ tepatnya Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Minggu, sekitar pukul 11.00 WIB Minggu (19/2) kemarin.

Belum diketahui secara pasti apa yang menjadi penyebab helikopter itu mendarat darurat di tengah hutan Tamiai itu. Diduga karena cuaca buruk.

Dipastikan Kapolda dan rombongan selamat dari tragedi itu. Meski ada yang mengalami luka-luka. Kapolda Jambi mengalami patah tulang pada bagian tangan sebelah kanan.

Adapun rombongan bersama kapolda adalah Direskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudhistira, Direktur Polairud Polda Jambi Kombes Pol Michael Mumbuhan, Korpspripim Polda Jambi Kompol Yani, dan ajudan kapolda, serta tiga crew helikopter AKP Ali H, AKP Amos F, dan Aipda Susilo.

Kapolda Jambi beserta rombongan terbang dari Bandara Sultan Thaha Jambi di Kota Jambi dengan tujuan Bandara Depati Parbo Kerinci, untuk meresmikan Kantor SPKT Polres Kerinci dan pengamanan kunjungan mantan Wapres RI Jusuf Kalla di Kerinci. (Ramadhani Al-Qorni)

Editor


Komentar
Banner
Banner