Pemilu 2024

Effendi Simbolon Ungkap Alasan Tak Ikut di Pileg 2024

Politikus PDI Perjuangan, Effendi Simbolon tak mencalonkan diri sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) di Pileg 2024.

Featured-Image
Politikus PDIP Effendi Simbolon ungkap Prabowo cocok pimpin Indonesia.Foto: Kompasiana.

bakabar.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan, Effendi Simbolon tak mencalonkan diri sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) di Pileg 2024. Kendati begitu, ia berkelakar akan maju sebagai bakal calon presiden (bacapres).

"Insyaallah tidak mencalonkan, kita mau nyapres. Nggak (jadi juru kampanye), enak aja, kita mau nyapres. Kok cawapres, capres," ujarnya pada wartawan di Kompleks Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (24/8).

Effendi menyebut bisa menjadi salah satu kandidat bacapres dengan anggapan Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan gugatan ambang batas pencapresan 0%.

"Nanti kan MK-nya 0 persen. Kan judical review lagi. Nyapres kita mau challange kebuntuan politik," tuturnya.

Baca Juga: Hasto Bantah Isu Effendi Simbolon Pindah Partai, Dia Tetap 'Merah'

Ia juga menyatakan siap dengan tantangan adu debat antar bacapres yang dilayangkan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia atau BEM UI.

"Ya ayo, ayo, iya kalau BEM undang saya juga saya mau. Loh beneran, kan semua masih sama-sama bakal. Saya juga boleh dong dihadirkan," tuturnya.

Baca Juga: Sebut Prabowo Cocok Nahkodai Indonesia, PDIP Panggil Effendi Simbolon

Kendati seperti candaan, pada akhirnya Effendi mengungkapkan alasan dirinya tak berpartisipasi di Pileg 2024 untuk memberi kesempatan generasi muda.

"Iya (kesadaran sendiri), kita dengan kesadaran pertama memang mungkin udah cukup juga ya, udah 20 tahun. Saya 25 tahun nyaleg terus 20 tahun di sini dan bagi saya generasi muda juga harus diberi kesempatan untuk memulai," pungkasnya.

Diketahui, pada Pileg 2024, nama Effendi tak terdaftar dalam daftar calon sementara (DCS) yang dirilis KPU. Adapun namanya sempat diisukan diganti oleh mantan politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.

Editor


Komentar
Banner
Banner