Kota Baru

Duh, Oknum di Desa Kotabaru Diduga Cairkan DD Ratusan Juta Pakai Paraf Palsu!

apahabar.com, KOTABARU – Seorang oknum aparat desa di Pulau Laut Timur, Kotabaru diduga berbuat nekat dengan…

Featured-Image
Unit Tipikor Satreskrim Polres Kotabaru saat melakukan penyelidikan terhadap aparat desa yang menyalahgunakan wewenang pencairan DD. Foto: Herliyani for apahabar.com

bakabar.com, KOTABARU – Seorang oknum aparat desa di Pulau Laut Timur, Kotabaru diduga berbuat nekat dengan mencairkan dana desa (DD) hingga ratusan juta menggunakan tanda tangan palsu.

Informasi dihimpun bakabar.com, oknum tersebut menjabat sekretaris desa (sekdes). Menariknya, ia masih bertalian saudara dengan sang kepala desa.

Kini, kabar tak sedap itu telah terendus kepolisian. Jajaran unit tindak pidana korupsi (tipikor) Satreskrim Polres Kotabaru telah turun tangan.

AKP Abdul Jalil, Kasat Reskrim Polres Kotabaru membenarkan pihaknya tengah menyelidiki penyalahgunaan wewenang aparat desa tersebut.

“Pencairan DD oleh oknum aparat desa diduga menggunakan surat kuasa desa dengan tanda tangan palsu,” ujar Jalil kepada bakabar.com, Rabu (23/6).

Berdasarkan perhitungan awal, DD yang telah dicairkan oknum sekdes itu merupakan anggaran desa tahap awal tahun 2021. Nilainya Rp277,5 juta.

Kejanggalan itu kian jelas. Pencairan DD sendiri dilakukan saat kades sudah lama tidak masuk kantor.

“Jadi, saat ini kami masih proses penyelidikan, dan oknum aparat desa itu juga sudah kami panggil sebagai saksi,” terang Jalil didampingi Ipda Herliyani, Kanit Tipikor.



Komentar
Banner
Banner